Ketahui Karakter Istimewa Setiap Bulan Berdasarkan Flower Birth

Simbol yang berbeda dari sebelumnya

Ketahui Karakter Istimewa Setiap Bulan Berdasarkan Flower Birth

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Halo, Bela! Tahukah kalian bahwa selain batu, zodiak, shio, dan weton, ternyata ada simbol unik lainnya yang dilihat berdasarkan bunga atau biasa disebut dengan flower birth. Simbol ini bisa menentukan kepribadian, kualitas, dan susunan emosional seseorang, sama seperti simbol-simbol yang sering kamu temui.

Setiap bunga mempunyai makna khusus dan pastinya mewakili karakteristik tertentu yang cukup mengesankan dari setiap individu berdasarkan bulan kelahirannya. Melansir dari Floraly, berikut ada beberapa karakter istimewa dari makna flower birth yang wajib kalian ketahui, nih. Yuk, simak di bawah ini, ya!

1. Januari: Anyelir

Ketahui Karakter Istimewa Setiap Bulan Berdasarkan Flower Birth

Bagi kalian yang lahir di bulan Januari, bunga anyelir adalah simbol kalian, lho. Bunga yang warnanya berkisar dari merah hingga kuning, merah muda, putih, dan koral ini memang terkesan romantis saat dipandang.

Anyelir sendiri melambangkan pengabdian, cinta, dan kesetiaan. Orang dengan simbol bunga ini pastinya memiliki ketekunan, sebab mereka adalah salah satu dari sedikit bunga yang bertahan dari musim panas hingga musim dingin. Menariknya, anyelir dengan warna kuning memiliki makna yang berbeda, yakni kekecewaan dan penolakan. 

2. Februari: Violet

Violet menampilkan kelopak bunga berbentuk hati berwarna ungu dan kuning cerah, jadi tak mengherankan jika bunga ini secara tradisional digunakan dalam ramuan cinta. Kalian yang lahir di bulan ini biasanya memiliki karakter kebajikan, kerendahan hati, dan sabar. Karena warnanya yang unik, bunga ini menandakan masa muda, cinta muda, dan keberadaan yang abadi.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here