Pick Me Boy Artinya Selalu Ingin Terlihat Beda, Ketahui Ciri-cirinya!

Pick me boy kerap dijauhi oleh temannya

Pick Me Boy Artinya Selalu Ingin Terlihat Beda, Ketahui Ciri-cirinya!

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Selalu ada istilah kekinian yang bisa kamu temukan di media sosial. Mulai dari singkatan gaul, sampai istilah-istilah yang mungkin baru kamu dengar belakangan ini. 

Salah satu istilah yang sedang banyak jadi topik pembicaraan media sosial saat ini adalah pick me boy. Secara umum, pick me boy artinya sikap di mana ia merasa bahwa dirinya berbeda dengan laki-laki lain. Nah, karena sikapnya itu banyal orang yang merasa risih dan memilih untuk menjauh dari pick me boy.

Memangnya, kenapa pick me boy banyak tidak disukai dan bagaimana ciri-cirinya? Selengkapnya di bawah ini, ya!

1. Apa itu pick me boy?

Pick Me Boy Artinya Selalu Ingin Terlihat Beda, Ketahui Ciri-cirinya!

Secara singkat, pick me boy artinya laki-laki yang terlalu berusaha keras atau sangat ingin dilihat sebagai laki-laki yang tidak melakukan perempuan seenaknya, atau 'tidak seperti laki-laki lain'. Biasanya, keinginan ini timbul karena ia melihat bahwa banyak perempuan yang memiliki pengalaman negatif soal tabiat laki-laki saat sedang berpacaran.

Maka dari itu, ia mengklaim bahwa dirinya tidak seperti itu dan akan berusaha meyakinkan perempuan bahwa dirinya adalah sosok pacar yang ideal dan sempurna. Lantaran rasa percaya diri yang terlalu berlebihan itulah istilah pick me boy diberikan. 

Perlu kamu ketahui, pick me boy sering dicap sebagai julukan negatif bukan karena niat hati tak ingin menyakitkan perempuan tersebut. Akan tetapi, sebagian besar dari apa yang dikatakan pick me boy akan berbanding terbalik dengan apa yang dilakukannya. Bahkan, ia bisa menjatuhkan orang lain hanya agar dirinya terlihat lebih baik.

2. Alasan yang membuat seseorang menjadi 'pick me'

Baik pick me girl atau pick me boy, keduanya adalah istilah yang digunakan untuk menggambarkan di mana seseorang ingin mendapat validasi dan perhatian dari orang lain. Mereka bisa melakukan tindakan berbeda apa pun agar mendapat sebuah pujian atau sekadar bisa diterima oleh seseorang atau suatu kelompok. 

Ada banyak faktor yang bisa menyebabkan perilaku ini, seperti harga diri yang rendah, rasa tidak aman, keinginan untuk diterima dan diakui, pengalaman traumatis masa lalu, hingga tekanan masyarakat untuk menyesuaikan diri dengan standar tertentu. Namun, selain yang disebutkan ada banyak lagi latar belakang seseorang yang membuatnya bisa dijuluki sebagai sosok 'pick me'

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌