Belajar Cintai Diri Sendiri Bareng Popbela Community & Gelato Secrets

Semua dimulai dari diri kamu

Belajar Cintai Diri Sendiri Bareng Popbela Community & Gelato Secrets

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Isu kesehatan mental menjadi sorotan dalam beberapa tahun terakhir. Bagaimana seseorang dikelilingi oleh tuntutan dan standar hidup yang kurang realistis ditambah dengan kurangnya rasa mencintai diri sendiri membuat banyak anak muda khususnya perempuan minder, bahkan mengabaikan kebahagiaannya sendiri. Sayangnya, nggak semua menyadari dirinya berada dalam situasi yang merugikan. Maka dari itu, perlu adanya diskusi dan wadah bercerita terkait dengan penerimaan diri.

1. Diskusi tentang self-love

Belajar Cintai Diri Sendiri Bareng Popbela Community & Gelato Secrets

Mengangkat isu self-love, kali ini Popbela bersama Gelato Secrets mengadakan acara Popbela Community bertajuk P.S. I Love Me. Acara yang diselenggarakan di Gelato Secrets Crumble Crew, SCBD, ini diisi oleh dua pembicara saat talkshow, yaitu psikolog Marcelina Melisa S.Psi, M.Psi dan aktivis perempuan sekaligus Co-Founder Hollaback! Jakarta yaitu Anindya Vivi. 

2. Tanya jawab dan berbagi cerita

Bicara tentang cara menghargai dan mencintai diri sendiri, para peserta begitu antusias menyimak dan mengajukan pertanyaan kepada narasumber. Banyak yang berbagi cerita dan masalah mereka tentang tekanan hidup yang ada. Lina sebagai psikolog menjawab permasalahan mereka dari sisi psikologi, sedangkan Vivi juga nggak ketinggalan memberikan inspirasi berdasarkan cerita-cerita perempuan yang selama ini dia hadapi. Di sisi lain, mereka juga mendapatkan teman-teman baru lewat acara ini.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here