7 Film Romantis Thailand dengan Bittersweet Ending, Penuh Haru!

Bahagia walaupun tidak bersama

7 Film Romantis Thailand dengan Bittersweet Ending, Penuh Haru!

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Salah satu genre film yang memiliki banyak penggemar adalah film romantis. Genre ini mampu membuat penonton senyum-senyum dengan kedekatan dan adegan manis antara tokoh utamanya. 

Sayangnya, tidak semua pasangan di film romantis dapat bersama hingga akhir cerita. Film dengan ending ini biasa disebut menimbulkan perasaan bittersweet, yaitu rasa sedih yang bercampur dengan rasa kebahagiaan. Biasanya di akhir film, pasangan yang diceritakan dalam film itu tak bisa bersatu dan akhirnya akan menemukan kebahagiaannya masing-masing.

Penasaran, film apa saja dengan bittersweet ending? Yuk, intip daftarnya, di bawah ini!

1. Fast and Feel Love (2022)

7 Film Romantis Thailand dengan Bittersweet Ending, Penuh Haru!

Film ini masih fresh from the oven, nih, Bela! Fast and Feel Love adalah film komedi romantis besutan Nawapol Thamrongrattanarit, yang juga menyutradarai film Heart Attack dan Happy Old Year.

Bercerita tentang hubungan romansa antara pekerja kantoran Jay (Urassaya Superbund) dan Kao (Nat Kitcharit) yang merupakan seorang atlet susun gelas. Mereka telah mengenal satu sama lain sejak SMA dan akhirnya memutuskan untuk berpacaran.

Jay digambarkan sebagai kekasih yang setia dan loyal. Ia rela mengurus semua kebutuhan Kao agar dapat memenangkan kompetisi. Suatu hari, Jay merasa lelah dengan kelakuan Kao yang egois, hingga kemudian meninggalkannya.

Saat ditinggal Jay, Kao merasa kebingungan hidup sebagai orang dewasa, karena sebelumnya semua kebutuhannya diurus oleh Jay. Kao pun berjuang mati-matian untuk mendapatkan hati Jay kembali.

Walaupun telah berkencan selama sepuluh tahun dan Jay telah melihat perubahan Kao, ia tetap tak bisa kembali dengan Kao. Kira-kira, apa, ya, alasannya mereka tidak dapat kembali bersama?

2. Timeline (2013)

Timeline adalah film Thailand bittersweet ending yang cukup populer pada masanya. Mengisahkan seorang remaja yang ingin hidup mandiri bernama Tan (Jirayu Tangsrisuk) yang bertemu dengan June (Jarinporn Joonkiat), perempuan yang suka berpergian.

Keduanya lalu berteman dekat dan saling mengasihi satu sama lain. Lamanya berteman membuat June menyukai Tan, sayangnya Tan menyukai kakak Jun yang bernama Orn (Aratee Tunmahapan).

Merasa patah hati, June memutuskan untuk melanjutkan studi ke Jepang. Saat di Jepang, June mengetahui Tan putus dengan Orn. Setelah putus, Tan pun menuliskan surat kepada June untuk mengungkapkan rasa cintanya yang terlambat.

Namun semuanya, benar-benar terlambat, June dan Tan benar-benar tidak dapat bersatu karena suatu kejadian. Saat menontonnya, jangan lupa, siap-siap tisu, ya, Bela.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here