Hukum Mengadakan Resepsi Pernikahan Menurut Islam

Bagaimana Islam memandang sebuah resepsi pernikahan?

Hukum Mengadakan Resepsi Pernikahan Menurut Islam

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Pernikahan merupakan sebuah momen berharga yang diharapkan terjadi satu kali seumur hidup. Sehingga tak heran, jika banyak sekali persiapan yang dilakukan sebelum menyambut hari istimewa itu tiba.

Tidak hanya soal prosesi akad, pernikahan juga biasanya dilengkapi dengan resepsi yang membuat momen ini kian spesial. Baju yang indah, jamuan makan yang istimewa, hingga dekorasi merupakan hal-hal yang dinilai begitu penting untuk hadir di resepsi pernikahan.

Tapi, bagaimana hukum mengadakan resepsi pernikahan menurut Islam? Apakah boleh atau sebenarnya tidak dianjurkan? Berikut ini penjelasannya lebih lanjut.

1. Hukum mengadakan resepsi pernikahan menurut Islam

Hukum Mengadakan Resepsi Pernikahan Menurut Islam

Dilansir dari NU Online, resepsi atau pesta pernikahan biasa disebut dengan walimah yang secara bahasa berarti berkumpul. Namun apa hukum mengadakan resepsi pernikahan menurut Islam sendiri?

Dalam Fathul Qarib Syekh Muhammad bin Qasim mengatakan bahwa hukum walimah atau resepsi pernikahan adalah sunnah. Tujuan walimah sendiri merupakan perayaan dan sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah SWT.

Tak perlu mewah, setidaknya hadirkan jamuan makan seperti satu ekor kambing bagi yang mampu atau hidangan lainnya semampunya.

2. Dalil Rasulullah SAW mengenai resepsi pernikahan

Rasulullah SAW pun pernah membahas mengenai resepsi pernikahan, yakni jangan hanya mengundang orang kaya ke acara penting satu ini. Jangan lupa untuk mengundang mereka yang kurang mampu dan berbagilah sedikit rezeki dan kebahagiaan dengan mereka.

Jika makanan yang dihidangkan hanya untuk orang-orang kaya saja maka itu seburuk-buruknya sebuah hidangan. Anas bin Malik pun pernah berkata dari sebuah hadir riwayat Ibnu Majah yang berbunyi:

“Aku tiada pernah melihat Rasulullah SAW. melakukan walimah untuk istri-istrinya seperti yang beliau lakukan dalam walimahan ketika beliau menikah dengan Zainab, yaitu beliau menyembelih seekor kibas (domba).”

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here