Bulan Januari ini, K-Drama lovers kedatangan drakor baru bertajuk Love Scout. Drama ini menceritakan tentang bos perusahaan rekrutmen yang jatuh cinta dengan sekretarisnya. Pemeran utama perempuannya diperankan oleh Han Ji Min, sementara pemeran utama laki-lakinya diperankan oleh Lee Jun Hyuk.
Lee Jun Hyuk sendiri memerankan tokoh Yo Eun Ho, seorang single father yang resign dari perusahaan lamanya karena dijauhi oleh atasannya sendiri. Ia lalu menjadi sekretaris di perusahaan Kang Ji Hyun (Han Ji Min).
Di episode empat, saat Eun Ho meracik makanan di minimarket untuk Ji Hyun, viral di media sosial. Banyak penggemar yang mengatakan kalau adegan itu bisa meningkatkan angka kelahiran di Korea Selatan.
Karakter Eun Ho juga sering disebut ayah idaman. Kenapa bisa begitu? Cari tahu alasannya di sini!
1. Mengambil cuti ayah demi merawat anak
Eun Ho sendiri merupakan single father yang bercerai dengan istrinya. Proses perceraian itu membuat putrinya, Yu Byul (Ki So Yu), depresi dan murung. Byul selalu menyendiri di sekolah dan menunjukkan tanda-tanda depresi lainnya, seperti menggambar hal-hal yang menyedihkan.
Melihat putrinya sakit, Eun Ho lalu memutuskan untuk mengambil cuti ayah, padahal saat itu ia akan mengerjakan proyek besar. Hal itu membuat bosnya marah, tetapi Eun Ho bersikeras mengambil cuti ayah karena kesembuhan putrinya adalah hal yang paling penting untuknya.
2. Menjadi single parent yang bertanggung jawab
Meskipun Eun Ho adalah single parent, ia memastikan Byul tak kekurangan kasih sayang. Selama cuti ayah, Eun Ho banyak menghabiskan waktunya untuk merawat Byul. Mulai dari mengajaknya bermain, belajar, dan membesarkan Byul dengan baik. Eun Ho juga tidak meninggalkan Byul di saat ia membutuhkan pendampingan.
Akhirnya setelah beberapa bulan merawat Byul, ia kembali bekerja. Byul pun berhasil melewati masa depresinya dan kembali menjadi ceria berkat perawatan dari ayahnya. Wah, idaman banget, ya, Bela!
3. Mengerjakan tugas domestik rumah
Menjadi orang tua tunggal mengharuskan Eun Ho mengurus semua pekerjaan rumahnya sendiri. Meskipun begitu rumahnya juga sangat rapi dan terawat dengan baik serta hidup. Ia menyusun semuanya sesuai pada tempatnya. Tak hanya itu, Eun Ho juga suka memasak, bahkan masakannya menjadi makanan favorit Byul.
Nggak sampai di situ saja, Eun Ho juga pandai menata rambut Byul. Ia bisa menguncir rambut anaknya dengan cantik, serta memakaikan baju yang sesuai untuk Byul. Benar-benar, ayah idaman, ya, Bela!
4. Pekerja keras
Eun Ho merupakan sosok pekerja keras, prestasi di kantor lamanya juga gemilang. Namun sayang, ia harus diberhentikan karena bosnya kecewa saat Eun Ho mengambil cuti ayah. Saat pindah ke kantor baru, Eun Ho juga berusaha memuaskan Ji Hyun agar kinerjanya diakui. Ia juga sangat disukai rekan kerjanya karena menjadi sosok yang positif.
Jadi bingung nggak sih, kira-kira kurangnya Eun Ho ini apa, ya, Bela?
5. Menjadi tetangga yang baik
Karena harus bekerja, Eun Ho sering menitipkan Byul kepada tetangganya, Jung Soo Hyun (Kim Yoon Hye). Eun Ho sendiri menjadi tetangga yang baik kepada Soo Hyun, bahkan juga dekat dengan ibunya.
Adapun, Eun Ho juga sering mengantarkan anak Soo Hyun ke sekolah bersama Byul. Dalam beberapa kesempatan, Eun Ho juga kerap membantu Soo Hyun, bahkan pernah mengajak Soo Hyun bermain berempat bersama anak-anak mereka.
Itulah alasan mengapa Yo Eun Ho sering disebut sebagai ayah idaman. Setuju nggak, Bela? Jangan lupa menonton Love Scout di Netflix, ya!