Terhalang Genre, 8 Kisah Cinta Pasangan KDrama Buat Penonton Gemas

Apakah ada yang menjadi favoritmu?

Terhalang Genre, 8 Kisah Cinta Pasangan KDrama Buat Penonton Gemas

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Biasanya, drama Korea bergenre romantis menghadirkan dua karakter utama yang berperan sebagai pasangan. Meski kisah cintanya memiliki alur yang rumit, biasanya kisah mereka berakhir bahagia.

Namun, kisah cinta tersebut akan sedikit berbeda dengan pasangan yang ada di drama Korea dengan genre utamanya action, thiller, horror, atau mystery. Walau disisipkan adegan romantis, tetap saja tidak semua pasangan di drama Korea dengan genre seperti ini berakhir bahagia, bahkan ada yang tragis.  

Padahal, secara chemistry, kedua karakter sudah cocok banget. Hal inilah yang membuat penonton menjadi gemas dan geregetan untuk bisa menjodohkan mereka segera, tanpa terhalang oleh genre. Nah, siapa saja pasangan drama Korea yang kisah cintanya terhalang oleh genre? Intip daftarnya di sini, Bela

1. Vincenzo Cassano dan Hong Cha Young

Terhalang Genre, 8 Kisah Cinta Pasangan KDrama Buat Penonton Gemas

DramaVincenzo (2021) yang bergenre action dan dark comedy ini menghadirkan dua sosok tokoh utama, yakni Vincenzo Cassano (Song Joong Ki) dan Hong Cha Young (Jeon Yeo Bin). Uniknya, kedua tokoh ini semula mempunyai prinsip yang saling bertolak belakang, namun karena satu kejadian, mereka menjadi dekat satu sama lain dan bahu-membahu. 

Sayangnya, kedekatan mereka tidak pernah berjalan mulus, nih. Acap kali, muncul adegan kecil yang romantis, pasti ada saja hal terduga yang membuat adegan romantis keduanya buyar seketika, seperti adegan Vincenzo menyentil kening Cha Young, yang membuat penonton gemas. Tetapi, adegan manis tersebut harus terhalang oleh genre dan tidak berlanjut ke arah yang lebih romantis. 

Chemistry keduanya dalam menjalankan aksi balas dendam ke perusahaan Babel sudah cocok satu sama lain. Nggak heran, kalau penonton jadi berharap kisah cinta antara Vincenzo dan Cha Young bisa lebih dari sekadar rekan kerja. Jika tidak terhalang oleh genre, mungkin saja keduanya sudah menjadi pasangan yang kocak, ya, Bela. 

2. Jung Ba Reum dan Oh Bong Yi

Meski berbalut genre thriller dan mystery, drama Mouse (2021) secara apik menampilkan adegan manis dan hangat antara Jung Ba Reum (Lee Seung Gi) dan Oh Bong Yi (Park Jung Hyun). Dapat dikatakan, hubungan keduanya digambarkan tidak begitu dekat pada awal episode. Sifat keras kepala Bong Yi membuat fase kedekatan mereka berlangsung lambat. 

Tetapi, satu peristiwa menyakitkan yang menimpa nenek Bong Yi, akhirnya mendekatkan mereka. Bahkan, rasa kepedulian Bong Yi terhadap Ba Reum terpancar jelas saat Ba Reum mengalami kondisi kritis. Begitu pula, Ba Reum yang secara malu-malu memberikan perhatian kepada Bong Yi, jauh sebelum kecelakaan besar terjadi. 

Namun, pasca kecelakaan besar, Ba Reum tidak mengenali Bong Yi dan memulai kehidupan baru di tempat lain. Penonton pun dibuat harap-harap cemas karena bisa saja kisah kedua mereka tidak berakhir bahagia, ditambah dengan rahasia masa lalu Jung Ba Reum yang belum terungkap. Akankah pasangan ini mematahkan kisah cinta yang terhalang genre?  

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here