Bersamaan dengan konser SEVENTEEN [RIGHT HERE] WORLD TOUR di Indonesia, SEVENTEEN bekerja sama dengan Spotify akan membuka CARAT Station Jakarta dari tanggal 6 hingga 9 Februari 2025. Gelaran acara ini melanjutkan kesuksesannya di Seoul, New York, Tokyo, dan Manila – untuk memberikan pengalaman pra-konser terbaik bagi para penggemar menjelang konser SEVENTEEN di Jakarta.
Lantas, seperti apa informasi lengkap tentang CARAT Station di Jakarta? Mari simak lewat artikel berikut ini, Bela!
'CARAT Station' di Jakarta pada 6 hingga 9 Februari
Spotify CARAT Station akan hadir di Jakarta pada tanggal 6 hingga 9 Februari. Rangkaian acraa ini didesain untuk menjadi titik awal perjalanan setiap penggemar menuju konser SEVENTEEN, pop-up ini menjanjikan sebuah playground yang menyenangkan dengan membawa keunikan dan visi kreatif dari grup yang digawangi dan kawan-kawan.
“Kami sangat berterima kasih atas kerja sama yang berkelanjutan dengan Spotify, dan kami sangat senang dapat menghadirkan CARAT Station kepada para penggemar kami yang luar biasa di Indonesia. Pop-up ini merupakan ungkapan rasa terima kasih kami yang mendalam atas cinta dan dukungan mereka yang begitu luar biasa, sehingga kami telah berusaha keras untuk menciptakan pengalaman yang tak terlupakan,” ujar SEVENTEEN.
Nikmati area foto ikonik dan interaktif
Beberapa aktivitas yang bisa ditemukan di CARAT Station Jakarta yaitu area berfoto ikonik hingga aktivitas menyenangkan yang merayakan hubungan SEVENTEEN dengan para penggemar tercinta. Para pengunjung dapat menikmati berbagai pengalaman bertema khusus dan interaktif yang telah dikurasi oleh SEVENTEEN dan Spotify untuk membawa mereka ke dalam keseruan tur dunia [RIGHT HERE].
Hadiah eksklusif di 'CARAT Station'
Hadiah eksklusif untuk memperingati pengalaman pop-up dan perlengkapan konser dari Spotify dan SEVENTEEN juga menanti para penggemar di CARAT Station Jakarta, selama persediaan masih ada. Syarat dan ketentuan untuk penukaran berlaku. CARAT Station Jakarta akan dibuka untuk pengguna Spotify mulai pukul 13:00-22:00 WIB pada tanggal 6 Februari dan pukul 10:00-22:00 WIB pada tanggal 7-9 Februari 2025 di City Hall Pondok Indah Mall (PIM) 3, Jakarta Selatan.
Keseruan mendengarkan live set playlist SEVENTEEN
Sambil menunggu CARAT Station Jakarta dan SEVENTEEN [RIGHT HERE] WORLD TOUR IN JAKARTA dimulai, para penggemar dapat mendengarkan SEVENTEEN WORLD TOUR [RIGHT HERE] Live Set playlist di Spotify. Menampilkan lagu-lagu dari setlist penampilan mereka dan rekaman audio langsung dari pertunjukan pembuka tur di Seoul, playlist ini menghadirkan soundtrack terbaik untuk mempersiapkan pengalaman konser yang tak terlupakan.
Bersiap nikmati konser SEVENTEEN di Jakarta
Kesuksesan SEVENTEEN salah satunya tercermin dari streaming grup ini yang telah meningkat pesat sejak bergabung dengan Spotify pada tahun 2016. Jumlah streaming mereka mencatatkan pertumbuhan rata-rata dari tahun ke tahun sebesar lebih dari 95%.
Pada tahun 2024, negara teratas yang paling banyak mendengarkan grup ini di Spotify diantaranya Filipina, Indonesia, Amerika Serikat, Jepang, Taiwan, India, Malaysia, Brasil, Singapura, dan Meksiko–membuktikan kekuatan musik mereka yang melampaui batas-batas wilayah, bahasa, dan budaya. Konser bertajuk SEVENTEEN [RIGHT HERE] WORLD TOUR IN JAKARTA akan digelar di Jakarta International Stadium (JIS) pada 8 Februari 2025 pukul 18:30 WIB.
Jadi, sudah siap seru-seruan dalam rangkaian 'CARAT Station' di Jakarta, Bela?