10 Tempat Camping di Bogor yang Seru dan Nyaman

Fasilitasnya pun memadai

10 Tempat Camping di Bogor yang Seru dan Nyaman

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Menjelang libur lebaran, kamu perlu mencari destinasi yang menarik dan seru untuk liburan. Untuk mengalihkan keseharian kamu yang disibukkan dengan pekerjaan kantor yang padat, camping menjadi liburan yang cocok untukmu. 

Pilihlah tempat camping yang jauh dari hiruk pikuk perkotaan agar bisa menghirup udara segar dari alam. Salah satu yang bisa kamu kunjungi adalah tempat camping di Bogor.

Ajaklah keluarga atau sahabat untuk ber-camping bersama sambil menikmati udara sejuk di Bogor. Deretan tempat camping berikut ini adalah tempat-tempat yang bisa kamu jadikan pilihan. Simak, yuk!

1. D'Jungle Private Camp

10 Tempat Camping di Bogor yang Seru dan Nyaman

Tempat camping di Bogor yang pertama berada di puncak dengan pemandangan alam pegunungan yang indah. D'Jungle Private Camp ini berada di atas ketinggian 1000 meter di atas permukaan air laut dengan luas sekitar 10 hektare. 

Tak heran jika udara di sana sangat sejuk dan menyegarkan. Lokasinya yang jauh dengan pemukiman dan berbatasan dengan hutan membuat suasana di D'Jungle Private Camp tenang dan damai. 

Alamat: Kp Pasir Manggis, Desa Megamendung, Jogjogan, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16750.

2. Gunung Geulis Camp Area

Gunung Geulis Camp Area merupakan tempat seluas 10 hektare yang menjadi area camping sekaligus outbound. Lokasinya tak kalah sejuk dengan sebelumnya karena berada di area perbukitan. 

Tak perlu khawatir, Gunung Geulis Camp Area juga menyediakan aneka fasilitas yang bisa dimanfaatkan, mulai dari musala, villa, cottages, toilet, dan pendopo. 

Alamat: Jalan Bukit Pelangi, Desa No.2, Gunung Geulis, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16710.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here