Lagi Hype! Intip Fakta Menarik Tentang Chinatown Pantjoran PIK

Pusat kuliner di utara Jakarta

Lagi Hype! Intip Fakta Menarik Tentang Chinatown Pantjoran PIK

Pantjoran Chinatown yang berada di kawasan Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara belakangan ini sedang menjadi salah satu tempat yang nge-hype. Banyak selebgram, influencer, atau bahkan YouTuber yang membuat konten di kawasan tersebut.

Pantjoran Chinatown PIK atau dikenal dengan Panjoran PIK adalah sebuah pusat kuliner dengan banyaknya kios yang menjajakan makanan dan minuman lengkap dengan suasana Tiongkok. Saking melegendanya di sini ada beberapa pedagang makanan yang sudah menjual makanan mereka sejak tahun 1927, lho. Menu turun temurun inilah yang menjadi andalan mereka. 

Ingin tahu lebih lanjut tentang Pantjoran Chinatown PIK? Simak pembahasannya dan intip apa saja sih yang ada di sana lewat artikel di bawah ini, yuk!

Sejarah Pantjoran Chinatown PIK

Lagi Hype! Intip Fakta Menarik Tentang Chinatown Pantjoran PIK

Kawasan pecinan yang terletak di Golf Island, Pantai Maju, di Pantai Indah Kapuk menyelesaikan pembangunanya di tahun 2020, dan resmi dibuka pada November 2020 lalu.

Melansir dari akun Instagram Pantjoran PIK, kawasan pecinan ini terinspirasi dari tempat kuliner di Pancoran, Jakarta Barat. Sedangkan, untuk kata Pancoran sendiri berasal dari sebutan "pancuran air" yang berada di dalam cerita rakyat Betawi. 

Dibangun di atas tanah seluas 5.300 meter persegi di bawah naungan Agung Sedayu Group dan Salim Group. Arsitekturnya sendiri terinspirasi dari Kota Zhangzhou, Ibu Kota Provinsi Zhejiang, Tiongkok.

Apa Saja yang Ada di Pantjoran PIK?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

























© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

Follow Us :

© 2024 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved