Bukan Editan, Ini 14 Foto Keajaiban Alam yang Menakjubkan

Keindahannya terjadi secara alamiah

Bukan Editan, Ini 14 Foto Keajaiban Alam yang Menakjubkan

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Banyak tempat yang menyediakan keindahan alam, terkadang mengecewakan beberapa pihak yang telah mengunjungi tempat-tempat tersebut. Rasa kecewa ini muncul lantaran kebanyakan tempat tersebut tidak sesuai dengan ekspetasi yang diharapkan oleh mereka. Ekspetasi yang tinggi terhadap tempat tersebut muncul, ketika mereka melihat referensi dari berbagai situs di internet yang menyajikan foto lanskap atau pemandangan yang telah diedit, sehingga terciptalah tempat-tempat indah yang nyatanya palsu atau hanya hasil editan belaka. 

Namun, tak seperti kebanyakan tempat tersebut, 14 tempat di berbagai belahan dunia ini benar-benar menyajikan keindahan yang nggak ada duanya. Keindahan ini tercipta bukan dari aplikasi pengedit foto, melainkan terjadi secara alamiah, baik itu karena bantuan mikroorganisme ataupun kerena aktivitas bumi seperti erosi. 

Nah, melansir dari Insider, berikut ke-14 tempat yang indahnya alami dan juga bisa kamu jadikan sebagai tempat untuk berlibur. 

1. Morning Glory Pool

Bukan Editan, Ini 14 Foto Keajaiban Alam yang Menakjubkan

Perpaduan warna kuning cerah, biru dan hijau yang ada pada mata air panas ini, benar-benar membuat diri ingin melihatnya secara langsung. Jika berbicara mengenai asal muasal mengapa sumber mata air panas yang terketak di Taman Nasional Yellowstone ini mempunyai warna yang cantik, maka mikroorganisme adalah pihak penyebabnya. Awalnya, sumber mata air ini hanya bewarna biru tua, tetapi para turis yang datang gemar sekali melemparkan koin dan batu ke kolam yang mana aksi ini menyebabkannya suhu air menjadi meningkat dan memunculkan mikroorganisme baru. Kehadiran mikroorganisme ini lah  yang menyebabkan perubahan warna tersebut terjadi.

2. Danau Hiller

Kalau kamu mengira bagian yang bewarna merah muda tersebut adalah pulau, maka kamu salah besar. Pasalnya, bagian yang ditunjukan dengan warna tersebut merupakan sebuah danau dengan air yang bewarna pink atau merah muda. Sama dengan Morning Glory Pool, warna air danau yang pertama kali ditemukan oleh Angkatan Laut Kerajaan Inggris pada 1802 dan berlokasi di Middle Island, Australia Barat ini, juga diduga disebakan oleh mikroorganisme, yaitu jenis mikroalga yang bernama Dunaliella Salina. Mikroalga ini lah yang diduga menghasilkan pigmen karotenoid, yakni sejenis beta-karoten, yang memicu munculnya warna merah muda pada danau ini.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here