Bocoran Harga Tiket Golden Disc Awards 2024, VIP Dijual Terbatas

Jangan lupa catat tanggal war GDA 2024, ya!

Bocoran Harga Tiket Golden Disc Awards 2024, VIP Dijual Terbatas

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

The 38th Golden Disc Awards with Bank Mandiri siap diselenggarakan di Jakarta pada 6 Januari 2024 dengan konsep yang spesial. Jakarta International Stadium berbenah diri untuk menyambut para tamu undangan Golden Disc Awards (GDA) 2024. 

Dalam konferensi pers di The Kasablanka Hall pada 8 November 2023, tim penyelenggara merilis daftar harga tiket dan seating plan untuk Golden Disc Awards (GDA) 2024. Ada sembilan kategori seating plan yang bisa kamu beli. 

Berapa harga Golden Disc Awards (GDA) 2024? Kapan war tiket dimulai? Simak bocoran harganya di bawah ini. 

Harga GDA 2024 paling murah Rp1.3 juta

Bocoran Harga Tiket Golden Disc Awards 2024, VIP Dijual Terbatas

Menurut penuturan NICE Entertainment, tiket Golden Disc Awards (GDA) 2024 di Jakarta dibagi menjadi sembilan kategori. CAT 6 menjadi kategori dengan harga paling murah, yaitu Rp1,3 juta. 

  • VIP Package - Rp6 juta
  • Festival A - Rp4,5 juta
  • Festival B - Rp3,8 juta
  • CAT 1 - Rp4 juta
  • CAT 2 - Rp3,550 juta
  • CAT 3 - Rp2,7 juta
  • CAT 4 - Rp2,4 juta
  • CAT 5 - Rp1,7 juta
  • CAT 6 - Rp1,3 juta

Harga belum termasuk pajak sebesar 15% dan biaya admin sebesar 5%. Nantinya, kategori Festival sampai CAT 6 memiliki nomor tempat duduk. 

"Ini pertama kalinya Golden Disc Awards (GDA) ada VIP package dengan benefit spesial. Tak hanya mendapat tiket paling depan, tetapi juga melihat red carpet," ucap Rizdania Herlendita, Head of Marketing Communication PT. Nice Entertainment.

Namun, untuk tiket kategori VIP hanya dijual terbatas. Benefit yang diberikan pun tak main-main, karena bisa mendapat akses melihat langsung red carpet Golden Disc Awards (GDA) 2024. Khusus kategori VIP, letaknya akan berada di tengah panggung dan standing

Scan barcode tiket GDA 2024 memakai RFID

Menjadi tuan rumah dari Golden Disc Awards 2024, pihak promotor berusaha memberikan yang terbaik kepada penonton. 

"Kita juga menginvestasikan teknologi RFID untuk scan barcode tiket. Sehingga, memastikan entry masuk GDA tidak mengantri lama dan panjang. Antrinya lebih lancar dan mulus," tutur Rizdania Herlendita. 

Proses penjualan ticketing di hari pertama pun dipersiapkan dengan baik dan dimulai di pertengahan bulan November ini. 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here