Resep Seblak Rafael Tan yang Viral, Bikin Ngiler!

Recook, yuk!

Resep Seblak Rafael Tan yang Viral, Bikin Ngiler!

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Resep seblak Rafael Tan akhir-akhir ini sedang ramai di media sosial TikTok. Dalam akun TikTok-nya, Rafael memang kerap membagikan resep jajanan yang menggiurkan. Salah satunya adalah resep seblak original yang simpel dan mudah diikuti. 

Setelah video tersebut viral, banyak warganet yang turut mencoba resep ini dan berhasil. Kamu pun bisa membuat resep seblak ini di rumah dengan menggunakan bahan-bahan yang sederhana. 

Berikut Popbela.com rangkum seblak a la Rafael Tan yang bisa kamu ikuti!

1. Bahan seblak Rafael Tan

Resep Seblak Rafael Tan yang Viral, Bikin Ngiler!
  1. 4 siung bawang putih
  2. 4 buah kencur berukuran kecil 
  3. 2 buah cabai rawit merah atau sesuai selera 
  4. 10 buah cabai rawit hijau atau sesuai selera
  5. 3 batang bawang daun 
  6. Garam secukupnya 
  7. Penyedap rasa secukupnya 
  8. Minyak secukupnya
  9. Kerupuk kembang putih secukupnya 

2. Langkah membuat seblak Rafael Tan

  1. Siapkan bahan-bahan dan cobek untuk mengulek. 
  2. Kemudian, potong-potong bawang putih, kencur, dan cabai kemudian diuleg. 
  3. Tambahkan garam, gula dan penyedap rasa, cicipi supaya rasa sesuai. 
  4. Setelah itu, masukkan bawang daun yang sudah dipotong-potong. 
  5. Panaskan minyak dalam wajan, lalu siramkan panas-panas ke dalam bumbu yang sudah tercampur.
  6. Rebus kerupuk kembang putih sampai empuk, tiriskan. 
  7. Masukkan kerupuk ke dalam bumbu, lalu campurkan. 
  8. Kalau sudah, sajikan dan nikmati selagi hangat. 

Itulah resep seblak Rafael Tan yang tampak sangat menggugah selera. Namun, jangan lupa sesuaikan dengan toleransi pedas masing-masing supaya tidak membuatmu sakit perut. Cocok dijadikan camilan saat cuaca sedang hujan, nih!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here