Resep Semur Tahu Telur Sederhana dengan Bumbu Meresap

Kuahnya yang harum kaya akan rempah-rempah

Resep Semur Tahu Telur Sederhana dengan Bumbu Meresap

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Semur merupakan salah satu hidangan yang melekat dengan budaya Betawi, yang disajikan saat berbagai acara dan perayaan. Semur disajikan saat Lebaran sebagai bentuk rasa syukur karena telah genap berpuasa selama Ramadan dan meraih kemenangan saat Idulfitri tiba. 

Tidak hanya daging, namun tahu dan telur rebus bisa dipadukan menjadi sajian semur yang lezat. Kuah dari semur kaya akan rempah-rempah sehingga menyajikan rasa yang gurih sekaligus manis.

Bagi kamu yang ingin coba membuatnya, berikut ini adalah resep semur tahu telur sederhana yang lezat dan cocok jadi pelengkap nasi putih.

Bahan-bahan yang dibutuhkan

Resep Semur Tahu Telur Sederhana dengan Bumbu Meresap

Bahan-bahan utama:

  1. 1 bh tahu putih berukuran besar
  2. 6 btr telur ayam yang sudah direbus dan dikupas
  3. 150 ml kecap manis
  4. 500 ml air
  5. 4 sdm minyak sayur
  6. 3 btr cengkeh
  7. 3 cm kayu manis
  8. 2 lbr daun salam

 Bahan-bahan bumbu halus:

  1. 8 btr bawang merah
  2. 5 siung bawang putih
  3. 5 btr kemiri
  4. 1 sdt merica bubuk
  5. 2 sdt garam
  6. 1/2 btr pala

Cara membuat semur tahu telur

  1. Cuci tahu putih sampai bersih dalam sebuah mangkok. Tiriskan airnya
  2. Potong tahu putih menjadi 8 bagian
  3. Goreng tahunya hingga setengah kering. Sisihkan
  4. Panaskan minyak di sebuah pan. Tumis bumbu halus hingga wangi dan matang
  5. Masukkan air, tambahkan kayu manis, kecap manis, daun salam, dan cengkih
  6. Tes rasa terlebih dahulu, tambahkan kecap dan air jika dirasa masih kurang
  7. Masak dengan api kecil sampai bumbunya meresap dan kuahnya sudah kental
  8. Semur tahu telur siap disajikan selagi hangat.

Itulah resep semur tahu telur sederhana yang lezat, yang cocok dihidangkan selagi hangat dengan nasi putih. Makanan khas Betawi ini biasanya berkuah kental, namun bisa disesuaikan dengan selera jika tidak suka kental.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here