Resep Steak Tempe untuk Rasa Nggak Beda Jauh dengan Restoran

Bisa makan mewah meskipun sudah akhir bulan

Resep Steak Tempe untuk Rasa Nggak Beda Jauh dengan Restoran

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Saat kehabisan ide untuk mengolah tempe menjadi sajian baru, kiranya memasak steak tempe bisa menjadi pilihan yang brilian. Tempe sendiri merupakan olahan protein nabati yang kaya gizi, dengan harga murah dan terjangkau oleh semua kalangan masyarakat di Indonesia.

Steak tempe lahir sebagai alternatif hidangan yang ekonomis, mudah dibuat di rumah, dan ramah bagi vegetarian. Permainan bumbu, tekstur, dan teknik memanggang yang baik menjadi kunci utama kelezatan steak tempe.

Saus barbecue dan tambahan saus tomat, menjadi bumbu utama dalam bahan saus dan bumbu olesan steak tempe. Tak hanya di kalangan vegetarian, kini steak tempe disukai banyak kalangan karena harganya yang ramah di kantong, lebih sehat dan rendah kalori.

Jika kamu tertarik, kamu bisa sontek resep steak tempe dalam artikel berikut ini, Bela.

Bahan-bahan steak tempe

Resep Steak Tempe untuk Rasa Nggak Beda Jauh dengan Restoran

Untuk meracik steak tempe dengan perpaduan seimbang rasa gurih, manis, dan sedikit pedas, dibutuhkan kondimen utama berupa saus barbeque, madu, lada hitam butir, dan saus tomat. Untuk bahan lainnya bisa simak berikut ini.

Bahan steak tempe

  1. ‌1 papan tempe‌
  2. 50 gr tepung terigu‌
  3. 1/2 sdm garam‌
  4. 1 sdt kaldu bubuk
  5. 1/2 sdt bawang putih bubuk‌
  6. 1/2 sdt lada hitam bubuk
  7. 1/2 buah bawang bombay, cincang alus dan tumis sebentr hingga harum
  8. 100 gr breadcrumbs
  9. 30 ml susu segar
  10. 1 butir telur
  11. minyak goreng secukupnya

Bahan saus:
Bahan A:

  1. ‌1-2 siung bawang putih
  2. 1/2 siung bawang bombay
  3. 1 lembar bay leave
  4. Minyak untuk menumis

Bahan B:

  1. 30 gr saus tomat
  2. 1 sdm tepung maizena, larutkan dengan air
  3. 10 gr madu
  4. 13 gr saus barbeque
  5. 3 gr kecap inggris‌
  6. 3 gr HP Sauce (opsional, untuk menambah rasa yang otentik pada steak)
  7. 5 gr saus lada hitam instan
  8. 20 gr air‌
  9. 1/4 sdt garam
  10. 1/8 sdt kaldu ayam bubuk

Cara membuat steak tempe

Steak tempe:

  1. ‌Siapkan wajan pengukus. Rebus air hingga di dalamnya lalu tutup dengan saringan kukusan. Kukus tempe selama 10-15 menit di atas air yang telah mendidih tadi
  2. Angkat dan lumatkan tempe hingga halus dan tak bergerindil
  3. Campur tempe dengan tepung terigu, breadcrumbs, garam, lada, bawang putih bubuk, kaldu bubuk dan bawang bombay, aduk rata
  4. Tambahkan susu segar dan telur. Aduk rata‌
  5. Uleni dan bentuk pipihkan seperti patty. Goreng hingga matang dan berwarna kuning kecokelatan, sisihkan.

Cara membuat saus steak tempe

  1. ‌Cincang halus bawang bombay dan bawang putih. Lalu, tumis bawang bombay dahulu sampai setengah layu
  2. Barulah, tuang bawang putih hingga sampai harum dan layu keseluruhan
  3. Tuang semua bahan saus, kemudian tes rasanya. Jika sudah pas, tuang larutan maizena. Aduk sampai kental dan matikan kompor
  4. Plating steak tempe di atas piring. Siram saus di atas steak, lalu sajikan pelengkap seperti potongan wortel, sayuran atau kentang goreng. Selamat menikmati!

Selain lebih sehat dan rendah kalori, steak tempe memiliki rasa yang lezat bak steak daging di restoran. Apalagi bahan yang digunakan cukup sederhana dan ekonomis, serta mudah ditemukan di mana saja. Selamat mencoba!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here