Medaline Stuart, Model Down Syndrome yang Mengubah Definisi Kecantikan

no limit!

Medaline Stuart, Model Down Syndrome yang Mengubah Definisi Kecantikan

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Bela, apa yang ada dalam benakmu ketika mendengar 'Down Syndrome'? Persis seperti yang kalian bayangkan, tapi salah besar jika kamu berpikir kalau seorang Downs Syndrome tidak bisa berkomunikasi dan tidak bisa melakukan apa-apa. Yap, faktanya kita bisa kok Bela berkomunikasi dengan seorang penyandang down syndrome. Bukti nyata yang sangat mengagumkan bisa kita lihat dari sosok Madeline Stuart yang hari ini baru saja berulangtahun!

Setelah 6 menit Stuart dilahirkan, Rosanne, sang Ibunda baru mengetahui diagnosa Dokter bahwa putrinya mengalami kelainan kromosom atau umumnya disebut sebagai Down Syndrome (DS). Tak patah arang, Rosanne terus merawat dan menanamkan kepercayaan dalam diri Stuart. Upaya sang Ibunda berhasil! Nama Stuart pun menggaung setelah ia membuktikan kekurangan yang dimilikinya bukanlah suatu hambatan untuk mengejar impiannya sebagai model. Nyatanya Stuart sukses menjadi model pengidap DS pertama di dunia! Ia pun berhasil tampil menjadi model fashion runway di New York Fashion Week lho! Berikut ini penampilan Stuart saat ia menjadi model profesional.
 

1. Kali kedua menjadi model runway di New York Fashion Week 2016, penampilan Stuart dalam balutan busana hasil karya desainer US Josefa Da Silva berhasil membuat undangan kagum melihatnya.

3-a2c59d1c58d6a5d6b2726f296dc7aac8.jpg

2. Pada bulan maret lalu, Stuart menjadi model profesional untuk pemotretan pernikahan dan membuat netizen tersentuh melihat hasil foto Stuart yang diabadikan oleh Sarah Houston.  

2-e3a03f1d11e9f61e3d923218fc731cc0.jpg

3. Berjalan di panggung catwalk New York Fashion Week 2015 dan mengenakan label baju Amerika, FTL Moda menjadi Debut pertama Stuart sebagai model runway.
dailymail-2ed9e5af03fa503da879cdf7c3d366aa.jpg

4.  Agustus lalu, Stuart menjadi model pembuka event Birmingham Fashion Week (BFW). Heidi Elnora, desainer “Bride by Design” membuat high-low skirt satin berwarna pink muda dengan  detil cutting ruffle yang dikhususkan untuk dikenakan Stuart.

ddd-5de211fb30e85460cac655b01d1024fc.jpg

So Bela, kamu jangan lagi memandang sebelah mata dari kekurangan seseorang.

 

BACA JUGA: Ternyata Ini Arti Kecantikan Menurut Elle & Jess!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here