Ada banyak pilihan padu-padan busana yang cocok untuk orang gemuk. Bukan hanya memberikan tampilan yang stand out, kombinasi outfit yang tepat juga akan menciptakan ilusi tubuh yang proporsional.
Kalau kamu lebih suka dengan gaya yang feminin, mix and match busana dengan rok bisa jadi opsi yang bagus. Pilihlah rok yang berbentuk garis vertikal untuk menyamarkan bentuk badan yang berisi. Contohnya adalah rok plisket berbahan satin atau velvet beludru yang membuat kesan tubuh lebih ramping.
Langsun saja, yuk, kita simak rekomendasi outfit rok plisket untuk orang gemuk yang bisa kamu jadikan referensi.
1. OOTD Rok Plisket dengan Sweater
Perpaduan warna navy dan putih memberikan kesan netral dan modest pada penampilan. Cobalah, padankan sweater warna putih dengan stripes di ujung lengan baju dengan rok plisket navy.
Bila melihat sekilas, mix and match ini terlihat seperti outfit bergaya sailor yang klasik. Pakai sepatu Mary Jane atau mules untuk menyempurnakan OOTD kamu. Inspirasi outfit ini cocok dipakai ke kampus maupun saat hangout.
2. OOTD Rok Plisket dengan Outer Blazer
Buat kamu yang suka bergaya ala wanita karier yang sukses, inspirasi outfit di atas bisa jadi pilihan, lho. Kombinasi blazer warna gelap sebagai atasan, inner warna senada atau warna putih, dan rok plisket warna coksu. Dijamin bikin kamu tampil modis.
Penyempurnanya bisa kamu padankan dengan sepatu heels atau loafers untuk tampil rapi dan profesional. Sementars akesorinya bisa pakai tas tangan cokelat dan jam tangan emas untuk tampilan berkelas.
3. OOTD Rok Plisket dengan Kemeja Denim
Coba penampilan ala boho-modern yang stylish dengan mempadankan kemeja denim yang digulung dengan rok plisket hitam. Apabila punya strappy heels berwarna hitam, kamu bisa kenakan untuk memberi kesan elegan dan mahal.
Kalau ingin bergaya lebih kasual, tidak ada salahnya membuka dua kancing atas kemeja denim agar terlihat chic. Padukan dengan tas berwarna gradasi untuk tampilan unik dan tidak mononton.
4. OOTD Rok Plisket dengan Jaket Kulit
Jaket kulit biasanya identik sebagai busana untuk laki-laki. Namun, kamu bisa mempadankannya dengan rok plisket hitam untuk gaya tomboy yang funky. Dengan gaya tersebut, kamu bisa tampil maskulin tanpa perlu menghilangkan sisi feminin dirimu.
Kenakan inner rajut berwarna cokelat untuk sentuhan cerah pada penampilan. Bila melihat detail resleting dan kancingnya, hal ini bisa menambahkan sentuhan bold dan modern pada outfit. Sementara rok plisket yang mengembang bisa memberikan keseimbangan dengan jaket kulit yang tegas.
5. Warm in Autumn
Dinamakan demikian karena konsep outfit ini terlihat sungguh hangat di tengah musim gugur yang dingin. Sebab, mix and match busana ini didominasi warna cokelat yang menguatkan nuansa earthy tone yang warm.
Untuk atasannya, kamu bisa kenakan baju rajut light brown untuk kesan cozy dan effortless. Bisa juga kenakan long coat beige bermotif plaid di bagian dalam sebagai outer untuk menambah efek layering yang mewah.
Sementara bawahannya bisa pakai rok midi plisket berwarna cokelat tua dengan efek flowy, memberikan kesan feminin dan elegan.
6. Rock Girl
Siapa di sini pecinta musik rock? Jika iya, maka outfit di atas cocok untuk kamu. Menggabungkan street-style yang modis dan gaya kasual yang chic.
Menariknya, OOTD di atas tetap menonjolkan sisi feminin yang kuat, kendati konsep busananya terlihat maskulin. Sisi feminin tersebut terletak pada rok plisket warna peach sebagai bawahan yang cheerful dan enerjik.
Sementara atasannya berupa kaos band The Beatles dan outwear trench coat zaitun menambah maskulin. Kombinasi outfit ini menciptakan kontras menarik antara nuansa feminin dan maskulin yang seimbang.
7. Elegant Style with Feminime Touch
Bila melihat outfit di atas, kesan elegan dengan gaya femini sangat terpancar. Atasannya berupa blouse kerah putih dengan detail flare di ujung lengannya, memberi kesan romantis dan anggun.
Sementara bawahannya berupa rok plisket abu-abu dengan bahan satin yang mengilap, memberikan tampilan glamor. Sebagai penyempurna, kenakan high heels hitam untuk memperkuat kesan sophisticated dan classy.
Berikut tadi ide OOTD rok plisket untuk orang gemuk yang stylish dan menawan. Mana yang kamu suka, nih?