Ami Paris Sambut Tahun Baru Imlek dengan Koleksi Wild Spark

- Ami Paris merilis koleksi kapsul bertajuk Chinese New Year: Wild Spark untuk merayakan Tahun Baru Imlek.
- Koleksi ini dirancang oleh Alexandre Mattiussi dengan nuansa nostalgia, dipresentasikan oleh Zhou Yiran, dan menampilkan pilihan outfit rajutan, kemeja, dan jersey.
- Palet warna terinspirasi dari alam, dengan detail playful berupa bordir dan teknik jahit cetak tangan yang memberikan sentuhan personal dan karakter kuat.
Menjelang Tahun Baru Imlek, Ami Paris kembali menghadirkan koleksi kapsul spesial bertajuk Chinese New Year: Wild Spark. Ini menjadi tahun kelima berturut-turut bagi rumah mode asal Prancis tersebut dalam merayakan momen Imlek bersama para penggemar di Asia dan berbagai belahan dunia.

Koleksi ini dirancang langsung oleh pendiri sekaligus direktur kreatif Ami Paris, Alexandre Mattiussi, dengan mengusung nuansa nostalgia yang hangat dan dipenuhi semangat kegembiraan.
Aktor dan house ambassador Zhou Yiran dipercaya sebagai wajah utama kampanye yang merepresentasikan energi muda dan kebebasan sebagai DNA dari koleksi ini.

Koleksi kapsul Wild Spark menampilkan pilihan outfit yang dikurasi secara khusus, mulai dari rajutan (knitwear), kemeja, hingga jersey yang dirancang untuk pria dan wanita. Setiap item mencerminkan keseimbangan antara fleksibilitas dan keahlian craftsmanship yang tak lekang oleh waktu sebagai ciri khas Ami Paris.

Palet warna yang dihadirkan terinspirasi dari alam dan padang rumput liar, cahaya matahari saat senja, serta perasaan akan kebebasan. Nuansa warna seperti ochre, camel, burgundy, hingga evergreen mendominasi koleksi, menghadirkan kesan hangat sekaligus kuat.

Keunikan koleksi ini juga terlihat dari detail playful berupa bordir dan teknik jahit cetak tangan yang diaplikasikan pada setiap item yang memberikan sentuhan personal dan karakter kuat.
Sebagai bentuk penghormatan terhadap shio tahun ini, yaitu kuda, Ami Paris menampilkan motif kuda dalam bentuk patchwork pada kemeja maupun sebagai elemen utama pada cardigan dan sweater.


















