Tom Cruise Positif COVID-19, Syuting 'Mission Impossible: 7' Mundur 

Sudah dua kali syuting terpaksa mundur

Tom Cruise Positif COVID-19, Syuting 'Mission Impossible: 7' Mundur 

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Franchise film Mission Impossible memasuki seri ke-7 dan dijadwalkan akan tayang pada tahun 2022 mendatang. Namun, sepertinya jadwal rilis tersebut akan kembali mundur, mengingat jadwal syuting yang juga terus mundur karena berbagai masalah yang dihadapi para kru.

Seperti pada baru-baru ini. Syuting Mission Impossible: 7  terpaksa mundur sampai waktu yang belum ditentukan. Wah, ada apa, nih?

Syuting terpaksa ditunda dua minggu karena Tom Cruise dikabarkan positif COVID-19

Tom Cruise Positif COVID-19, Syuting 'Mission Impossible: 7' Mundur 

Melansir Aceshowbiz.com, syuting Mission Impossible: 7 yang sudah dimulai sejak awal bulan Juni 2021 ini terpaksa ditunda selama dua minggu (atau dalam waktu yang belum ditentukan). Keputusan ini diambil segera setelah hasil tes dari beberapa orang kru film, termasuk di dalamnya milik Tom Cruise, menunjukan hasil positif COVID-19.

Meski tidak mengumumkannya secara langsung, kru produksi Mission Impossible: 7 mengambil kesimpulan bahwa Tom termasuk salah satu kru yang menerima hasil positif COVID-19. Sebab, setelah hasil tes tersebut diumumkan, Tom tidak lagi terlihat di lokasi syuting selama beberapa hari.

Syuting ditunda sebanyak tiga kali sejak awal pandemi

Dengan ditundanya jadwal syuting bulan Juni 2021 ini, jika ditotal, sudah tiga kali Mission Impossible: 7 mengalami penundaan syuting. Pertama, di bulan Februari 2020. Saat itu, di awal pandemi, semua industri terpaksa 'libur' sementara untuk menekan laju penularan virus COVID-19.

Kedua, di bulan Oktober 2020. Jadwal syuting yang akan dilaksanakan di Venesia itu terpaksa ditunda, karena 12 orang kru dikabarkan positif COVID-19. Kemudian, syuting baru berjalan cukup lancar di bulan Desember 2020, meski masih kurang maksimal.

Ketiga, syuting kembali ditunda di bulan Juni 2021, menyusul kabar bahwa Tom terinfeksi virus COVID-19. Meski pihak Tom membantah dan mengabarkan Tom dalam kondisi baik-baik saja, namun gosip ini sudah merebak di lokasi syuting bahwa Tom adalah salah satu yang terpapar yang membuat syuting terpaksa ditunda.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here