Akhir pekan kemarin sebuah akun Twitter membuat pernyataan mengejutkan soal kejadian pelecehan seksual yang pernah dialaminya bersama seorang aktor Hollywood, Ansel Elgort. Ramai dibicarakan di sosial media dan bahkan menjadi bulan-bulanan warganet, Ansel akhirnya angkat bicara. Ia mengatakan bahwa apa yang dikatakan akun Twitter tersebut tidak benar.
Bagaimana kronologinya?
Berawal lewat pesan pribadi di media sosial Snapchat
Kejadian ini bermula lewat pesan pribadi di media sosial Snapchat. Akun Twitter bernama Itsgabby ini mengaku bahwa ia mendapat pesan dari Ansel melalui Snapchat dua hari sebelum ia berulang tahun ke-17. Gabby mengatakan tidak percaya bahwa Ansel membalas DM-nya karena ia tidak berekspektasi apapun. Sebagai salah satu penggemar Ansel, Gabby sangat senang mendapat pesan dari Ansel. Mereka pun berkirim pesan layaknya seseorang yang baru saja berkenalan.
Gabby mengaku digoda Ansel
Tak berhenti sampai di situ, Gabby mengatakan kalau hubungan mereka dari dunia maya berlanjut ke dunia nyata. Gabby juga mengaku bahwa Ansel menggodanya dengan mengatakan kalau Gabby adalah perempuan yang cantik.
Berharap pertemuan mereka akan menjadi sesuatu yang berkesan, justru berakhir sebaliknya. Gabby mengaku mendapatkan perlakuan tak mengenakan dari Ansel. Gabby mengalami pelecehan seksual dan tidak bisa berbuat apa-apa. Bahkan menurut Gabby, Ansel sempat mengajaknya untuk melakukan hubungan seksual secara threesome dengan temannya.
Gabby trauma dan berjuang untuk melupakan kejadian itu
Setelah kejadian yang membuatnya trauma, Gabby sempat akan melaporkan Ansel ke pihak berwajib. Namun, ia mengurungkan niatnya karena takut menghancurkan karier Ansel yang saat itu sedang berada di puncak.
Gabby merasa keputusannya saat itu salah, sebab kejadian tersebut membuatnya sangat trauma. Saat ini Gabby sedang berjuang untuk melupakan kejadian itu dan mulai berani bersuara. Ia pun menuliskan kisah dan mengunggah foto dirinya bersama Ansel di Twitter. Sayangnya, semua unggahan tentang Ansel kini sudah dihapus dari akunnya.
Ansel menanggapi kasus tersebut dan membantah tak melakukan pelecehan seksual
Setelah pengakuan Gabby ini viral, Ansel akhirnya membuat pernyataan untuk menanggapi kasus tersebut. Ia mengatakan bahwa apa yang dikatakan Gabby tidak sesuai dengan kenyataan yang sebenarnya. Ansel juga membantah bahwa ia pernah melakukan pelecehan seksual dan tak akan pernah melakukan hal terlarang tersebut.
Ansel meminta maaf atas sikapnya
Dalam pernyataannya, Ansel juga memberikan klarifikasi kalau ia pernah menjalani hubungan pacaran secara singkat dengan Gabby namun tidak berakhir dengan baik. Ansel meninggalkan Gabby begitu saja tanpa kabar dan tentu hal ini membuat Gabby kecewa.
Atas sikapnya yang pernah meninggalkan Gabby, Ansel meminta maaf. Ia mengatakan akan menjadikan kejadian ini sebagai pelajaran agar ia bisa lebih baik lagi ke depannya.
Terlepas siapa yang benar dan siapa yang salah, semoga saja tak ada lagi kasus pelecehan seksual yang menimpa perempuan. Semoga keduanya bisa segera bertemu dan menyelesaikan masalah ini agar tidak menimbulkan kesalahpahaman.