Capai US$340 Juta, Ini Jumlah Kekayaan Paris Hilton dan Carter Reum

Power couple yang patut diperhitungkan

Capai US$340 Juta, Ini Jumlah Kekayaan Paris Hilton dan Carter Reum

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Selebriti dunia, Paris Hilton baru saja menggelar pernikahannya di tanggal cantik, 11.11 (11 November 2021). Menikahi seorang pengusaha, Carter Reum, keduanya melangsungkan upacara dan perayaan mewah di perkebunan Bel Air dari mendiang kakek sang bintang, Barron Hilton.

Setelah resmi menikah pada tanggal cantik tersebut, keduanya kembali mengadakan perayaan mewah di hari Jumat (12/11/2021) yang berlanjut hingga Sabtu pagi dan turut dihadiri sejumlah bintang Hollywood ternama lainnya.

Paris Hilton sendiri merupakan model, aktris yang sekaligus juga seorang pengusaha. Sementara sang suami adalah seorang penulis, pengusaha dan kapitalis ventura Amerika. Tak mengherankan jika pernikahan keduanya berlangsung dengan sangat mewah.

Keduanya juga dijuluki power couple karena memiliki jumlah kekayaan yang sangat fantastis. Berikut jumlah kekayaan mereka beserta pundi-pundinya.

Hanya dapat warisan US$5,6 juta, Paris Hilton berhasil sukses dalam mengelola Hotel Mewah Hilton

Capai US$340 Juta, Ini Jumlah Kekayaan Paris Hilton dan Carter Reum

Mengutip dari Women’s Health, ketika Barron Hilton—kakek dari Paris Hilton, meninggal pada 2019 lalu, 97% kekayaannya disumbangkan untuk amal dan memberi 3% kekayaannya sebagai warisan untuk cucu dan cicitnya. Kekayaan Hilton sangat besar, sekitar us$4,5 miliar, menurut Reuters.

Jika dihitung, Paris Hilton hanya mendapat us$5,6 juta dari warisan tersebut, tapi ia berhasil mengelola Hotel Mewah Hilton yang membuatnya mendapat berlipat ganda dari nominal warisannya itu.

"Ya, saya berasal dari hotel Hilton, tetapi saya telah mengembangkannya menjadi bisnis yang sangat besar sehingga bahkan kakek saya berkata kepada saya, 'Saya dulu dikenal sebagai Barron Hilton. Sekarang saya dikenal sebagai kakek Paris Hilton.," kata Paris kepada Refinery 29 pada tahun 2018 lalu.

Miliki brand ritelnya sendiri dengan pendapatan kotor lebih dari US$2 miliar

Meski terlahir dalam keluarga Hilton, Paris Hilton enggan meminta apapun dari keluarganya, ia mau mandiri dengan caranya sendiri. Ini terbukti dengan lisensinya untuk berbagai brand ritel yang ia naungi. Paris sendiri memiliki toko ritel di seluruh dunia yang menjual pakaian bermerek, tas tangan, parfum, dan masih banyak lagi.

Sampai saat ini, dia menjadi endorser dari 17 wewangian yang telah menghasilkan pendapatan kotor lebih dari US$2 miliar. Faktanya, sebagian besar kekayaan bersih Paris berasal dari royalti wewangiannya.

Dia kemungkinan mendapat potongan 20-30% dari keuntungan yang dihasilkan. Sebagai salah satu selebritas pertama yang mengeluarkan lini wewangian, Paris Hilton dilaporkan menghasilkan lebih dari US$10 juta dari penjualan produk tahunan.

Pada 2004, ia merilis buku pertamanya yang dijual dengan harga mulai dari US$11 hingga US$36 dan masih dicetak hingga saat ini.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here