Cara TikTok Mendukung Akses Digitalisasi UMKM Indonesia

Untuk kamu yang ingin merintis usaha

Cara TikTok Mendukung Akses Digitalisasi UMKM Indonesia

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Bela, adakah di antara kalian yang suka berbelanja di TikTok Shop? Kamu tahu kan bahwa mulai pertengahan tahun 2020 TikTok bukan lagi hanya sekadar menaungi para kreator dalam membuat konten short video saja, melainkan sekarang TikTok mulai merambah menjadi wadah bagi para pelaku usaha dan UMKM dalam memasarkan barang dagangannya. Nggak asing kan dengan kalimat “klik keranjang kuning”? 

Sejak kemunculannya, pihak TikTok merasa mengalami peningkatan yang cukup signifikan baik dilihat dari konsumen maupun pendapatan yang dihasilkan oleh para pelaku usaha terkhususnya UMKM. 

Ditemui dalam acara temu media, Desey Muharlina Bungsu selaku Fashion Category Lead, TikTok Shop Indonesia, pada (22/11/22) mengatakan bahwa di dalam ekosistem di dalam TikTok Shop itu terdiri dari empat pilar, yakni seller, produk, kreator, dan partner. TikTok-lah yang menjembatani para kreator dengan seller melalui berbagai program yang ditawarkan.

Bertepatan pada hari ini Selasa, 22 - 24 November 2022, TikTok Indonesia menggelar perhelatan TikTok Shop Summit untuk pertama kalinya. Acara yang digelar di Pacific Place, Jakarta ini langkah terbaru yang mereka ambil untuk mendukung ekosistem tersebut. Acara yang berisikan seminar untuk UMKM yang terdaftar di TikTok Shop, serta para kreator konten yang juga membantu UMKM dalam memperkenalkan bisnis mereka ke audiens.

Upaya TikTok Indonesia akses setara untuk digitalisasi UMKM

Cara TikTok Mendukung Akses Digitalisasi UMKM Indonesia

Semenjak peluncuran TikTok Shop di Indonesia, nggak dapat dimungkiri bahwa banyak pelaku usaha yang terbantu dalam proses penjualan produknya. Platform distribusi video pendek TikTok ini mengungkap bahwa mereka sedang berupaya ‘mendemokratisasi’ pemanfaatan layanan digital bagi UMKM melalui layanan TikTok Shop. 

Head of Small and Medium-sized Businesses (SMB) TikTok Indonesia Pandu Nitiseputro menjelaskan bahwa demokratisasi ini berarti TikTok ingin menyediakan kesempatan yang setara bagi semua bisnis untuk berkembang di ranah digital. Untuk itu, ia percaya bahwa TikTok perlu memberdayakan UMKM agar bisa mengadaptasi layanan digital, di samping mengembangkan teknologi.

Konten jadi poin penting berjualan di TikTok

Mengingat saat ini para penjual produk mengandalkan konten untuk menjadi ajang mempromosikan barang dagangannya. Para penjual yang menjajakan dagangan di platform e-commerce memang harus pintar-pintar membuat konten yang menarik yang biasanya menyisipkan produknya di dalamnya atau bisa dikenal dengan soft selling

Namun, nggak semua orang memiliki akses untuk membuat konten yang proper, untuk itu TikTok menyediakan sistem dari partner TikTok, yakni TSP (TikTok Shop Partner) dan MCN (Multi Channel Network) untuk membantu para seller membuat konten-konten yang menarik.   

Jadi kita membantu para seller dan creator saling terhubung, untuk bisa mengoptimalkan performa mereka di Tiktok. Karena bisa dibilang strong point TikTok adalah kontennya, sedangkan tidak semua seller itu punya kapasitas atau kemampuan membuat konten-konten yang menarik sendiri,” ujar Desey.

Nah, TikTok sendiri ada sebuah program yang cukup banyak digunakan yakni program Affiliate di mana para pelaku usaha kecil atau UMKM bisa melakukan kerja sama dengan kreator di TikTok untuk memasarkan produknya yang di mana para kreatornya bisa kamu temukan melalui MCN yang merupakan sebuah agensi yang menaungi para talent-talent. Lalu, apa bedanya dengan TSP?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here