Cetak Rekor, 5 Pencapaian Keren Lagu BTS "Butter" dalam Waktu Singkat

Bikin ARMY makin sayang, nih.

Cetak Rekor, 5 Pencapaian Keren Lagu BTS "Butter" dalam Waktu Singkat

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Meraih berbagai pencapaian dari lagu "Dynamite", BTS kembali menyapa ARMY dengan lagu berbahasa Inggris kedua berjudul "Butter". Bergenre dance pop, lagu ini sukses merebut perhatian penggemar dari berbagai belahan dunia karena melodinya yang asyik untuk didengarkan. 

Tak hanya itu, RM selaku leader BTS juga turut berkontribusi di lagu "Butter" ini. Dalam waktu singkat, lagu "Butter" berhasil mencetak rekor baru, bahkan melebihi rekor lagu "Dynamite" sebelumnya. Tentu saja, pencapaian keren ini membuat ARMY bahagia dan semakin sayang sama grup idolanya. 

Nah, apa saja pencapaian keren yang sudah diraih oleh lagu BTS "Butter" dalam waktu singkat? Siap-siap terpukau dengan hasilnya, ya

1. Menjadi video musik tercepat

Cetak Rekor, 5 Pencapaian Keren Lagu BTS "Butter" dalam Waktu Singkat

Belum menyentuh 24 jam sejak dirilis, BTS "Butter" telah menjadi video musik tercepat dalam sejarah YouTube dengan jumlah penonton terbanyak (masih terus bertambah), likes mencapai jutaan mengalahkan rekor video musik "Dynamite".

Tak hanya itu, BTS "Butter" juga telah menjadi video YouTube Premiere terbesar sepanjang masa dengan 3.89 juta penonton, dan memecahkan rekor yang dipegang video "Dynamite" sebelumnya. 

2. Telah ditonton lebih dari 50 juta penonton

Menjadi salah satu video musik tercepat dalam sejarah YouTube, video musik "Butter" menyentuh pencapaian yang luar biasa dengan mencapai 10 juta penonton dalam waktu 13 menit. Kemudian, bertambah menjadi 20 juta dalam hitungan 54 menit, hingga meraih lebih dari 50 juta penonton dalam waktu 10 jam saja.

Sementara di waktu 24 jam pertama, pihak YouTube mengonfirmasi bahwa video musik "Butter" telah mencetak rekor baru dengan jumlah penonton sebanyak 108.2 juta. Tak hanya itu, video musik "Butter" juga meraih jumlah likes terbanyak sebesar 2 juta likes dalam waktu 47 dan kini telah menerima lebih dari 5 juta likes kurang dari 24 jam. 

Video musik "Butter" menjadi video yang memecahkan rekor video musik "Dynamite" yang sebelumnya berjumlah 101.1 juta penonton. Kini, BTS menciptakan rekor sebagai grup Kpop pertama dan satu-satunya yang mencapai jumlah penonton sebanyak 100 juta dalam 24 jam pertama. 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here