5 Pekerjaan Menjanjikan di Metaverse, Tertarik untuk Bergabung?

Mulai dari penata busana hingga pemandu wisata

5 Pekerjaan Menjanjikan di Metaverse, Tertarik untuk Bergabung?

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Pada Oktober 2021 yang lalu, Facebook baru saja melakukan rebranding dengan mengubah nama perusahaan menjadi Meta Platform Inc dan menjadikan metaverse sebagai topik pembicaraan hangat. Perubahan nama ini seperti memberi sinyal bahwa perusahaan akan merangkul ide-ide futuristik dengan menggunakan istilah metaverse. 

Mengutip dari USA Today, metaverse merupakan kombinasi dari beberapa elemen teknologi yang termasuk virtual reality, augmented reality dan video, di mana setiap pengguna dapat hidup dalam dunia digital.

5 Pekerjaan Menjanjikan di Metaverse, Tertarik untuk Bergabung?

Banyak pendukung metaverse membayangkan jika penggunanya dapat bekerja, bermain dan tetap terhubung dengan teman-teman di seluruh dunia. 

Istilah metaverse pertama kali diperkenalkan oleh Neal Stephenson, seorang penulis novel fiksi ilmiah dalam karyanya pada tahun 1992.

Sejak saat itu, perkembangan teknologi membersamai perjalanan metaverse yang menghadirkan sebuah dunia virtual online dengan menggabungkan augmented reality, virtual reality, avatar holografik 3D dan sarana komunikasi lainnya.

Semakin berkembangnya dunia metaverse, inilah beberapa pekerjaan yang mungkin akan hadir di dunia metaverse.

1. Penata busana

Dalam metaverse, avatar seseorang merupakan cerminan dari dirinya sendiri. Meskipun sudah akrab dengan konsep memilih pakaian untuk avatar video game, merek besar dunia juga akan berfokus untuk terjun di dunia virtual.

Merek seperti Gucci, Dolce & Gabbana, Oscar de la Renta, Casablanca dan Balenciaga sudah mulai menguji produk mereka. 

Melihat popularitas metaverse yang semakin meningkat, ada peluang besar bagi penata busana metaverse untuk membuat avatar dan mendandani mereka agar sesuai dengan kepribadian seseorang.

2. Produser atau penulis

Di tengah perkembangan metaverse, industri perfilman seperti Bollywood telah memiliki dunia virtualnya sendiri. Dunia paralel Bollywood atau BollyVerse dibangun melalui kerja sama dengan rumah produksi, merek, selebriti, label musik, studio game dan perusahaan animasi. 

Selain itu, di BollyVerse, memungkinkan orang biasa untuk berbagi cerita melalui (Non Fungible Token) NFT Legenda dan Pahlawan. Pemegang NFT akan mendapat pemasukan dengan bagi hasil 2.5 persen dan akses eksklusif ke peluncuran produk terbaru.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here