Lirik "People Pt.2", Kolaborasi Adem SUGA BTS dengan IU

Klip "People Pt.2" rilis pada 7 April 2023

Lirik "People Pt.2", Kolaborasi Adem SUGA BTS dengan IU

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Usai boy group BTS mengungkapkan para anggotanya sementara bakal berkarier solo, para penggemar memang banyak dikejutkan dengan karya terbaru. Termasuk, saat SUGA mengumumkan kolaborasinya bersama IU lewat lagu "People Pt.2 – Agust D (feat.IU)" yang music video-nya baru saja dirilis, pada Jumat (07/4/2023) pukul 11.00 WIB. 

Kolaborasi kali ke dua SUGA dengan IU

Lirik "People Pt.2", Kolaborasi Adem SUGA BTS dengan IU

Hadirnya lagu tersebut terhitung menjadi kolaborasi kedua antara SUGA dengan IU. Sebelumnya, penyanyi bernama asli Min Yoon-gi ini terlibat dalam penggarapan lagu "eight" yang menjadi single IU pada tahun 2020. Lagu tersebut tembus lebih dari 200 juta pendengar di platform music digital Spotify.

Perjuangan hidup selama pandemi COVID-19

Kalau menengok klip yang melengkapi lagu "People Pt.2" ini, kiranya memiliki konsep yang senada dengan makna liriknya. Lantaran lewat MV yang berdurasi sekitar empat ini, kita akan merasakan kembali vibes menjamurnya COVID-19 yang mengharuskan banyak orang harus di rumah saja. Beragam scene yang menggambarkan keseharian SUGA, mulai dari kesibukannya memproduksi lagu hingga quality time dengan dirinya sendiri. 

Dalam lagu "People Pt.2" memang hanya terdapat sosok SUGA yang menghiasi music video. Sedangkan, IU hanya fokus mengisi suara tanpa wajahnya muncul dalam klip. Meski begitu tak mengurangi keindahan lagunya, apalagi saat mengingat makna yang tertulis dalam tiap bait. 

Sampai akhir music video, kita akan melihat alasan terciptanya lagu "People Pt.2" ini yang secara langsung diungkapkan oleh SUGA. 

"Orang-orang mengatakan kepadaku, bahwa lagu itu menceritakan sebuah kisah yang ingin aku bagikan dengan orang lain. Dan sepertinya aku juga berbicara pada diriku sendiri yang mana itu benar. Lagu ini ditulis ketika aku tidak bisa berbuat apa-apa karena COVID-19, ketika aku berpikir 'aku kehilangan segalanya'. Jadi itu menyampaikan pesan yang ingin aku sampaikan pada diriku sendiri," pungkas musisi asal Daegu ini.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here