14 Lomba 17 Agustus Berkelompok yang Seru dan Lucu

Lomba favoritmu nomor berapa nih?

14 Lomba 17 Agustus Berkelompok yang Seru dan Lucu

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Lomba jadi salah satu rangkaian acara yang disambut meriah tiap menjelang peringatan kemerdekaan 17 Agustus. Terlebih usai pelik pandemi selama nyaris tiga tahun, momen lomba 17 Agustus yang sempat sepi jadi perayaan yang sangat dinanti pada tahun ini, Bela.

Kategori lomba yang digelar pun beragam, mulai dari keseruan lomba perindividu hingga berkelompok. Jika membicarakan lomba 17 Agustus berkelompok, maka akan banyak ditemui hal yang mengundang tawa dan aksi kocak dari para peserta.

Nah, penasaran? Kira-kira apa saja lomba 17 Agustus berkelompok yang lucu dan seru? Simak dalam artikel berikut, yuk, Bela! 

1. Bakiak

14 Lomba 17 Agustus Berkelompok yang Seru dan Lucu

Bakiak jadi salah satu permainan tradisional yang bisa dijadikan pilihan lomba 17 Agustus berkelompok. Bakiak umumnya terbuat dari kayu bertali karet. Sepasang bakiak minimal memiliki tiga pasang sandal sehingga dimainkan oleh tiga orang. 

Setiap kelompok berjalan menggunakan bakiak tersebut pada lintasan yang sudah ditentukan. Pemenangnya adalah kelompok yang pertama kali mencapai garis finish. Maka, dibutuhkan ketangkasan, kekompakan, dan strategi agar anggota kelompok dapat melangkah bersama menggunakan bakiak tanpa terjatuh.  

2. Joget balon

Lomba joget balon bisa untuk anak-anak ataupun orang dewasa, asal berpasangan dengan terdiri dari dua orang di setiap kelompok. Setiap pasangan kelompok mengapit sebuah balon agar tidak jatuh atau lepas. Kemudian, semua peserta harus berjoget mengikuti musik. Pemenang dipilih ketika berhasil menjaga balon tersebut agar tidak jatuh. 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here