[EKSKLUSIF] Potret Proses di Balik Layar 'Mencuri Raden Saleh'

Aghniny Haque dan Iqbaal Ramadhan paling mencuri perhatian

[EKSKLUSIF] Potret Proses di Balik Layar 'Mencuri Raden Saleh'

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Eksklusif untuk Popbela, Visinema Pictures membagikan kemeriahan proses di balik layar film Mencuri Raden Saleh selama syuting. Film yang disebut-sebut sebagai passion project sang sutradara, Angga Dwimas Sasongko kali ini fokus pada tema heist-action.

Mengambil lokasi syuting di salah satu studio terbesar di Jakarta, Parama Creative Space, hari itu set lokasi syuting merancang sebuah studio lukisan. Dari sekian banyak aktor dan aktris ternama yang meramaikan studio, tampil dua sosok yang gayanya menarik perhatian tim Popbela. Mereka adalah Iqbaal Ramadhan (sebagai Piko) dan Aghniny Haque (sebagai Sarah) yang ketika itu sedang beradu akting.

Seperti apa penampilan mereka saat syuting? Simak selengkapnya berikut ini, yuk!

Urban look sebagai konsep utama wardrobe Mencuri Raden Saleh

[EKSKLUSIF] Potret Proses di Balik Layar 'Mencuri Raden Saleh'

Menjelaskan konsep wardrobe yang dikenakan para pemeran Mencuri Raden Saleh, Marcello Hizky, costume designer film tersebut mengatakan bahwa ia mengadopsi urban look sebagai tema besar film ini.

"Secara luas, konsep wardrobe film 'Mencuri Raden Saleh' adalah urban look, yang sebenarnya merupakan perpaduan pakaian keseharian para pemain. Tidak begitu jauh berbeda dari penampilan mereka biasanya, bergaya urban. Satu hal yang menjadikan penampilan keenam karakter utama dalam film ini berbeda adalah keahlian mereka yang beragam. Setiap look yang mereka tampilkan harus bisa mewakili latar belakang profesi sekaligus kemampuan finansial masing-masing. Seperti apa detailnya? Tunggu penayangannya di bioskop, ya," ungkap Marcello memberikan sedikit bocoran kepada Popbela.

Sarah dan Piko dengan gaya uniknya masing-masing

Demi menaklukan rasa penasaran Popbela terkait setelan yang dikenakan Iqbaal (Piko) dan Aghniny (Sarah), Marcello menerangkan konsep karakter Piko dan Sarah yang cukup bertolak belakang.

"Pertama-tama, kita harus berhasil mengawinkan wardrobe para pemain dengan ruang dan set-nya. Dalam adegan ini, set-nya itu studio lukis. Maka, pakaian yang dipakai Iqbaal harus bisa membuatnya bergerak bebas, layaknya seorang seniman sedang berkarya. Selain itu kami juga melakukan proses aging wardrobe untuk Piko, di mana baju yang dikenakannya dengan sengaja dibuat terlihat lebih tua dan sudah lama dipakai," jelas Marcello.

"Sementara Sarah yang pembawaannya sporty, menyorotkan atmosfer penuh semangat. Sengaja Sarah nggak saya bikin terlalu sporty spice, karena bakal kelihatan monoton. Sesuai latar belakang ekonominya, Sarah saya buat effortlessly casual and simple, tanpa meninggalkan kesan sporty," lanjut Marcello.

Bikin penasaran, kan, bagaimana gaya mereka nanti saat kita menyaksikannya di layar lebar?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here