Spotify Wrapped 2022: Tulus Puncaki Posisi Pertama Spotify Indonesia

Tulus jadi artis yang paling banyak didengarkan tahun ini

Spotify Wrapped 2022: Tulus Puncaki Posisi Pertama Spotify Indonesia

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Pada 1 Desember 2022, Spotify kembali meluncurkan kampanye Wrapped 2022 dengan mengumumkan daftar artis, album, lagu, playlist, dan podcast teratas yang memperlihatkan keragaman pilihan lebih dari 456 juta pendengar di seluruh dunia. Pengguna Spotify juga bisa menemukan pengalaman Wrapped pribadi mereka dengan fitur-fitur terbaru yang menggambarkan pilihan lagu yang mereka dengarkan sepanjang tahun ini.

Pertama kalinya dalam tujuh tahun terakhir, Tulus meraih prestasi musik terbaiknya. Ia berhasil menduduki posisi teratas di daftar artis, album, dan lagu yang paling banyak diputar di Indonesia. Sebagai penyanyi lokal, ia dapat mengungguli artis global ternama, seperti BTS, Justin Bieber, hingga Taylor Swift.

Selain Tulus, siapa saja musisi Indonesia yang paling banyak didengarkan tahun 2021 ini? Yuk, simak rangkumannya berikut ini!

"Hati-Hati di Jalan" sebagai lagu lokal terlama yang menempati urutan pertama di tangga lagu mingguan

Lagu dari Tulus yang memecahkan rekor di Spotify di awal tahun ini adalah "Hati-Hati di Jalan". Lagu tersebut rilis pada 3 Maret 2022 dengan kisaran 147 jutaan total pendengarnya hingga saat ini. Tak hanya itu saja, bersama dengan album comeback-nya yang bertajuk Manusia juga menempati posisi teratas sebagai album yang paling banyak didengarkan di Indonesia.

"Runtuh" dari Feby Putri menyusul Tulus pada peringkat kedua dalam daftar lagu-lagu teratas Spotify Indonesia

Kemudian, lagu paling banyak didengarkan kedua di Indonesia adalah "Runtuh" dari Feby Putri. Kesuksesannya ini turut serta dalam gelombang representasi lokal dalam daftar lagu-lagu teratas. Awalnya, lagu tersebut juga berhasil berada di tangga 10 lagu teratas Spotify Indonesia selama 43 minggu sepanjang tahun ini.

Lalu, diikuti oleh "Tak Ingin Usai" dari Keisya Levronka pada posisi ketiga dan "Sisa Rasa" oleh Mahalini di peringkat keempat. Tahun 2022 rupanya didominasi oleh musisi perempuan lantaran jumlah lagunya yang masuk dalam daftar 10 lagu teratas Indonesia empat kali lipat lebih banyak dari sebelumnya, terlebih dibawakan oleh penyanyi lokal. Seperti halnya Tiara Andini dengan lagunya "Merasa Indah" juga masuk ke dalam daftar 10 lagu yang paling banyak didengarkan di Indonesia tahun ini dengan menempati posisi ketujuh.

Selanjutnya, pada posisi kelima ditempati oleh Troye Sivan dengan lagunya yang berjudulkan "Angel Baby". Jika dirangkumkan keseluruhan deretan lagu lokal di atas, ada "Hati-Hati di Jalan" oleh Tulus, "Runtuh" oleh Feby Putri, "Tak Ingin Usai" oleh Keisya Levronka, dan terakhir dari Mahalini dengan "Sisa Rasa".

Kossy Ng selaku Head of Music, Spotify Asia mengungkapkan kesenangannya melihat artis Indonesia terus bersinar oleh para pendengar musik lokal. Dengan ini, masyarakat Indonesia tampaknya terus mendukung bakat penyanyi tanah air.

"Hal ini juga menjadi motivasi bagi kami untuk bekerja lebih jauh dalam mendukung musisi Indonesia dan membuka jalan bagi lebih banyak talenta lokal untuk berkembang di platform kami," ujar Kossy Ng.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here