Susah Nabung? Kelola Keuangan Lebih Baik dengan 10 Tips Ini

Hemat pangkal kaya, Bela

Susah Nabung? Kelola Keuangan Lebih Baik dengan 10 Tips Ini

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Hidup terasa lebih mudah ketika kamu menguasai kemampuan finansial yang baik, setuju? Namun kemampuan seperti ini rasanya sulit untuk didapatkan dengan instan. Kadang kamu merasa kekurangan untuk memenuhi kebutuhan hidupmu selama sebulan. Kadang kamu merasa pendapatan atau uang saku selama sebulan selalu habis tepat setiap akhir bulan, yang sebenarnya bagus, cuma kamu nggak bisa menyisihkan untuk tabungan. Jangankan menabung, kamu pun kesulitan untuk melacak setiap pengeluaranmu sehingga pengelolaan keuangan nggak berjalan dengan baik.

Kamu ingin memiliki manajemen keuangan yang baik di tahun 2020? Atau malah, salah satu resolusi tahun baru 2020 adalah dapat mengelola keuangan dengan lebih baik? Jangan khawatir, Popbela akan membantmu mewujudkan keinginanmu tersebut. Melansir dari The Balance, ini tips mengelola keuanganmu dengan lebih baik.

1. Membuat budget pengeluaran

Susah Nabung? Kelola Keuangan Lebih Baik dengan 10 Tips Ini

Banyak orang nggak memiliki budget pengeluaran karena merasa ini proses yang membosankan serta rumit. Kamu harus membuat daftar rincian pengeluaran tetap dan nggak tetap setiap bulan, menambahkan dan mengurangi angka, serta memastikan semuanya sesuai. Jadi, banyak yang hanya menghabiskan uangnya tanpa membuat budget pengeluaran.

Jika ingin mengelola keuangan dengan baik, membuat budget pengeluaran ini adalah salah satu tips yang nggak boleh kamu lewatkan, Bela. Buat daftar rincian pengeluaranmu setiap bulan. Dengan begitu, kamu tahu besaran pengeluaranmu setiap bulan dan tahu saluran uang yang keluar tersebut.

2. Gunakan budget pengeluaran tersebut

Budget yang sudah kamu buat itu akan menjadi sia-sia jika hanya ditulis dan dibiarkan begitu saja. Jadikan budget itu sebagai panduan untuk mempertimbangkan pengeluaranmu. Perbarui ketika kamu membayar tagihan dan habiskan untuk biaya-biaya lainnya. Pada tiap akhir bulan, kamu akan mendapatkan gambaran besaran uang yang dikeluarkan dengan mempertimbangkan beban-beban lainnya yang harus dibayar.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here