Resep Kue Nastar Sederhana dengan Rasa Istimewa Khas Lebaran

Masak itu gampang kok!

Resep Kue Nastar Sederhana dengan Rasa Istimewa Khas Lebaran

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Kalau membeli baju baru saat lebaran bisa ditinggalkan, menghiasi meja dengan aneka kue kering nampaknya tak mungkin ditinggalkan. Nah, salah satu kue yang selalu ada saat momen spesial setahun sekali ini adalah Nastar. Kamu setuju, Bela? Apalagi nastar yang lumer di mulut, siapa pula yang tak tergoda.

Eits, tak selalu harus beli, bikin sendiri di rumah pun ternyata bisa dan cukup mudah lho. Perasaan bahagia ketika membuatnya dan membayangkan menikmatinya bersama keluarga tidak akan kamu dapat ketika membelinya. Simak resep kue nastar di bawah ini untuk mencobanya yuk!

Siapkan bahan-bahannya dulu ya!

Resep Kue Nastar Sederhana dengan Rasa Istimewa Khas Lebaran

Bahan untuk adonan kulit :

- 200 gr mentega

- 150 gr margarin

- 1 sendok teh bubuk vanili

- 140 gr gula pasir

- 100 gr susu bubuk

- 4 butir telur (ambil bagian kuningnya saja)

- 400 gr tepung terigu

 

Bahan untuk isian :

- 3 buah nanas

- 250 gr gula pasir

- kayu manis ukuran 2 cm

 

Bahan pengoles :

- 3 butir kuning telur (ambil kuningnya saja)

Setelah itu, buat isian selai nanasnya

1. Kupas dan cuci buah nanas, kemudian silahkan diparut semuanya, kecuali bagian tengah buah nanas yang memang tidak bisa dimakan.

2. Kalau semua sudah terparut, masak dengan api sedang hingga kadar air buah nanas berkurang dan buah nanas mulai layu.

3. Setelah itu, tambahkan 250 gr gula pasir dan kayu manis ukuran 2 cm. Aduk hingga tercampur rata.

4. Kalau warnanya sudah berubah kecokelatan dan bisa dibentuk, itu berarti adonanmu sudah matang.

7. Angkat isian buah nanas yang telah matang, lalu dinginkan.

8. Jika sudah dingin, bentuk menjadi bulatan-bulatan dengan ukuran sesuai selera.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here