Hyun Bin Masuk Madame Tussauds, Ini 8 Patung Lilin Aktor Korea

Bakal ada yang punya 'kembaran', nih!

Hyun Bin Masuk Madame Tussauds, Ini 8 Patung Lilin Aktor Korea

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Dikenal sebagai museum yang mempunyai banyak koleksi patung lilin dari berbagai artis Mancanegara, tampaknya Madame Tussauds kedatangan 'penghuni' baru nan tampan dalam waktu dekat. 

Madame Tussauds sendiri telah membuka gerai di berbagai lokasi dari Amerika, Eropa, hingga Asia. Beberapa aktor kenamaan Korea pun, patung lilinnya telah tegak berdiri di Madame Tussauds Hongkong. Di cabang tersebut, ada satu zona khusus yang diberi nama K-Wave Zone

Berbicara 'penghuni' baru nan tampan, Hyun Bin dikabarkan bergabung dengan museum Madame Tussauds. Patung lilinnya akan berdiri tegak bersama aktor lain. Lantas, siapa saja aktor Korea yang sudah memiliki 'kembaran' di Madame Tussauds? Melansir dari berbagai sumber, berikut daftarnya. 

1. Hyun Bin

Pada 27 Mei 2022, kanal YouTube Madame Tussauds mengunggah video Hyun Bin yang menyatakan bahwa ia akan memiliki 'kembaran'. Dalam video berdurasi 32 detik tersebut, Hyun Bin mengatakan: 

"Merupakan sebuah kehormatan besar diundang oleh Madame Tussauds, yang memiliki sejarah ratusan tahun. Proses pembuatan patung lilin yang memakan waktu akan menjadi pengalaman berharga bagi saya. Saya sangat menantikan hari ketika patung lilin saya berdiri di depan para penggemar Asia," ucap Hyun Bin.

Saat ini, diketahui patung lilin Hyun Bin dalam proses produksi. Belum diketahui lokasi pertama yang akan dikunjungi patung lilin Hyun Bin. Pastinya, 'kembaran' dari suami Son Ye Jin ini akan tur keliling museum Madame Tussauds yang ada di kawasan Asia, yakni Singapura, Bangkok, dan Hong Kong. 

2. Lee Min Ho

Hyun Bin Masuk Madame Tussauds, Ini 8 Patung Lilin Aktor Korea

Lebih dari 1 dekade berkecimpung di dunia seni peran Korea Selatan, nama Lee Min Ho sudah sangat familiar di telinga publik Internasional. Ia sukses membintangi serial Apple TV+ berjudul Pachinko bersama Kim Min Ha dan Youn Yuh Jung.

Jauh sebelum itu, karier akting Lee Min Ho melejit lewat perannya sebagi Goo Jun Pyo di Boys Before Flowers. Ia menerima banyak perhatian hingga skala internasional dan membawanya pada drama epik lain, yakni City Hunter di tahun 2011.

Tak lama setelah itu, Madame Tussauds mengajak Lee Min Ho bergabung. Ia memiliki 'kembaran' di museum tersebut pada 2013 silam. Sosok patung lilin Lee Min Ho dapat kamu jumpai di Madame Tussauds Shanghai, Singapura, dan Hong Kong di K-Wave Zone

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here