- Gentle cleanser yang melembapkan
Langkah pertama adalah memilih facial wash dengan formula lembut, bebas SLS, dan memiliki kandungan hydrating seperti glycerin atau ceramide. Hindari sabun wajah yang menghasilkan busa berlebihan karena dapat menghilangkan minyak alami dan memperparah dehidrasi. Cuci wajah cukup dua kali sehari, pagi dan malam, agar kulit tidak semakin kehilangan kelembapan. - Hydrating toner untuk mengembalikan kadar air
Toner untuk kulit dehidrasi sebaiknya berfungsi menghidrasi, bukan membersihkan. Pilih toner dengan tekstur watery atau essence toner yang mengandung hyaluronic acid, panthenol, aloe vera, atau beta-glucan. Toner jenis ini membantu kulit menyerap air lebih optimal dan mempersiapkan kulit untuk tahapan skincare berikutnya. - Essence atau serum dengan kandungan humektan
Serum menjadi kunci utama dalam skincare untuk kulit dehidrasi. Fokuskan pada kandungan humektan yang mampu menarik air ke dalam kulit. Hyaluronic acid, polyglutamic acid, glycerin, dan snail mucin adalah pilihan tepat untuk menghidrasi. Selain itu, niacinamide dengan kadar rendah hingga sedang juga sangat bermanfaat karena membantu menjaga keseimbangan kelembapan sekaligus memperbaiki skin barrier. - Moisturizer untuk mengunci hidrasi
Tidak sedikit yang punya kulit berminyak skip pengunaan moisturizer, padahal ini langkah penting. Moisturizer berfungsi mengunci air yang sudah diserap kulit agar tidak mudah menguap. Untuk kulit dehidrasi, pilih pelembap dengan tekstur gel yang ringan tetapi tetap mengandung ceramide atau fatty acid. - Sunscreen setiap sebelum beraktivitas
Paparan sinar UV dapat mempercepat kehilangan air dari kulit. Oleh karena itu, sunscreen adalah bagian penting dari skincare untuk kulit dehidrasi. Pilih sunscreen dengan formula melembapkan dan nyaman digunakan sehari-hari, terutama yang mengandung hyaluronic acid atau centella asiatica. Gunakan sunscreen setiap pagi, bahkan saat berada di dalam ruangan.
Skincare untuk Kulit Dehidrasi: Solusi untuk Kulit Kembali Sehat

- Kulit dehidrasi berbeda dengan kulit kering, bisa dialami oleh semua jenis kulit, dan memicu produksi minyak berlebih pada kulit berminyak.
- Penyebab kulit dehidrasi antara lain penggunaan skincare yang tidak seimbang, kurang tidur, stres, polusi, dan paparan sinar matahari tanpa sunscreen.
- Urutan skincare untuk kulit dehidrasi: gentle cleanser, hydrating toner, essence atau serum dengan kandungan humektan, moisturizer, dan sunscreen setiap sebelum beraktivitas.
Kulit terasa ketarik, kusam, mudah iritasi, bahkan tampak berminyak di permukaan tetapi tetap terasa kering? Bisa jadi itu tanda kulit dehidrasi. Banyak yang keliru menganggap dehidrasi sama dengan kulit kering, padahal keduanya berbeda, lho.
Kulit dehidrasi bisa dialami oleh semua jenis kulit, termasuk kulit berminyak dan kombinasi. Karena itu, penting memahami skincare untuk kulit dehidrasi agar kelembapan kulit kembali seimbang dan skin barrier tetap terjaga!
Apa itu kulit dehidrasi?

Kulit dehidrasi adalah kondisi ketika kulit kekurangan air, bukan kekurangan minyak. Berbeda dengan kulit kering, dehidrasi adalah kondisi sementara yang bisa terjadi berbagai faktor, seperti paparan AC berlebihan, kurang minum air, penggunaan skincare yang terlalu keras, atau cuaca ekstrem.
Ciri-ciri kulit dehidrasi antara lain kulit terasa ketarik setelah cuci muka, makeup mudah crack, tampilan kusam, muncul garis halus, serta kulit lebih sensitif. Pada kulit berminyak, dehidrasi justru bisa memicu produksi minyak berlebih sebagai respons alami kulit untuk melindungi diri.
Penyebab kulit menjadi dehidrasi

Sebelum memilih skincare untuk kulit dehidrasi, penting memahami penyebabnya. Beberapa faktor yang sering memicu kondisi ini antara lain penggunaan facial wash dengan pH yang tidak seimbang, eksfoliasi berlebihan, terlalu sering memakai produk dengan alkohol tinggi, sampai paparan sinar matahari tanpa pengunaan sunscreen.
Selain itu, gaya hidup seperti kurang tidur, stres, dan asupan cairan yang minim juga berpengaruh besar terhadap hidrasi kulit. Lingkungan ber-AC dan polusi juga dapat mempercepat penguapan air dari lapisan kulit terluar. Jika dibiarkan, kulit dehidrasi dapat merusak skin barrier dan membuat kulit lebih rentan terhadap jerawat serta iritasi.
Urutan skincare untuk kulit dehidrasi yang tepat

Perawatan kulit dehidrasi sebaiknya fokus pada hidrasi, penguatan skin barrier, dan perlindungan. Berikut urutan skincare yang direkomendasikan:
Skincare untuk kulit dehidrasi bukan sekadar soal memilih produk mahal, melainkan memahami kebutuhan kulit akan air dan perlindungan. Ingat, kulit yang terhidrasi dengan baik adalah kunci utama kulit sehat dan flawless makeup. Jika kulit kamu terasa tidak nyaman meski sudah memakai banyak produk, bisa jadi yang dibutuhkan bukan lebih banyak skincare, tapi hidrasi yang tepat dan seimbang.


















