7 Rekomendasi Serum yang Mengandung Peptide 

Peptide merupakan kandungan yang menghasilkan protein

7 Rekomendasi Serum yang Mengandung Peptide 

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Bela, apakah kamu familiar dengan kandungan yang satu ini? Ya, peptide. Peptide adalah asam amino yang menghasilkan sebuah protein yang bermanfaat untuk kulit. Peptide secara alami ada di dalam kulit, namun kamu tetap membutuhkan kandungan yang satu ini agar kulit jadi lebih elastis.

Tidak hanya membuat kulit jadi terlihat lebih muda, peptide juga bisa memperbaiki skin barrier, mengatasi jerawat, dan menyembuhkan peradangan. Kandungan peptide bisa kamu temukan di berbagai produk perawatan kulit, salah satunya adalah serum.

Popbela sudah merangkum tujuh serum yang mengandung peptide untuk kamu coba. Keep scrolling!

1. Paula’s Choice Peptide Booster

7 Rekomendasi Serum yang Mengandung Peptide 

Untuk tampilan kulit awet muda, cobalah untuk mengaplikasikan Paula’s Choice Peptide Booster. Serum yang dikemas dalam ukuran botol yang mungil ini diformulasikan dengan delapan jenis peptide

Serum ini dipercaya mampu mengencangkan kulit serta mengurangi tampilan garis halus. Paula’s Choice Peptide Booster juga dilengkapi dengan kandungan lain yang mampu menghidrasi kulit, sehingga kamu nggak perlu khawatir!

2. Drunk Elephant Protini Powerpeptide Resurf Serum

Apabila kamu mencari serum yang bisa mengatasi kulit kusam, coba Drunk Elephant Protini Powerpeptide Resurf Serum. Serum ini mengandung signal peptide complex untuk membuat kulit jadi lebih kencang.

Tidak hanya itu, Drunk Elephant Protini Powerpeptide Resurf Serum juga hadir dengan kandungan lain yang tidak kalah bermanfaat untuk kulit, seperti lactid acid yang bisa mengangkat sel kulit mati tanpa menimbulkan iritasi, serta amino acid yang berfungsi menenangkan dan melembapkan kulit.

3. Peach & Lily Glass Skin Refining Serum

Selanjutnya, serum yang diformulasikan dengan kandungan peptide adalah Peach & Lily Glass Skin Refining Serum. Kandungan peptide yang ada di dalam serum ini merupakan peptide complex, yang mampu mengatasi garis halus, dan kerutan pada wajah.

Serum ini juga memiliki kandungan lainnya seperti ekstrak buah persik, niacinamide, east asian mountain yam extract, madecassoside, dan hyaluronic acid complex

4. The Ordinary “Buffet” + Copper Peptides 1 %

Jika kamu mencari serum yang mengandung peptide dengan tekstur yang ringan, cobalah The Ordinary “Buffet” + Copper Peptides 1 %. Serum ini diformulasikan dengan kandungan copper peptide yang mampu meningkatkan produksi kolagen serta elastin pada kulit.

5. Alastin Skincare Regenerating Skin Nectar

Alastin Skincare Regenerating Skin Nectar merupakan serum yang diformulasikan dengan triHex technology. TriHex technology merupakan campuran peptide yang mampu mengatasi elastin dan kolagen yang rusak. 

Selain itu, serum ini juga mengandung antioksidan yang bisa menenangkan serta mengurangi kemerahan pada kulit. 

6. Elshe Skin Active Rejuvenating Night Serum

Jika kamu mencari serum dari brand lokal yang mengandung peptide, kamu bisa coba Elshe Skin Active Rejuvenating Night Serum. Serum ini dipercaya dapat meregenerasi serta meningkatkan kolagen dalam kulit.

Tidak hanya mengandung multi peptide complex, serum ini juga memiliki kandungan lainnya seperti retinol, hyaluronic acid, niacinamide, licorice extract, dan PHA.

7. Erha Truewhite Vit C and Peptides Serum

Serum peptide dari brand lokal lainnya adalah Erha Truewhite Vit C and Peptides Serum. Serum ini bisa membuat kulitmu terlihat lebih cerah dan glowing. Tidak hanya mengandung peptide, serum ini juga memiliki kandungan lainnya yang mampu menghidrasi kulit, dan menenangkan kulit.

  • Share Artikel

TOPIC

    trending

    Trending

    This week's horoscope

    horoscopes

    ... read more

    See more horoscopes here