Baca artikel Popbela lainnya di IDN App
For
You

5 Rekomendasi Essence yang Mengandung Peptide, Efektif Melembapkan!

1.jpg
seasonly.fr

Peptide menjadi salah satu kandungan yang semakin populer karena manfaatnya yang luar biasa untuk kesehatan dan kecantikan kulit. Tak hanya ditemukan dalam serum atau cream anti-aging, kini essence yang mengandung peptide juga banyak disukai karena teksturnya yang ringan dan mampu menutrisi kulit secara mendalam. Nah, lewat artikel ini, Popbela akan merekomendasikan essence yang mengandung peptide biar kulit sehat dan plumpy!

1. COSRX Advanced Snail Mucin 96 Power Essence Skin Care

6.jpg
cosibella-wholesale.com

Meskipun dikenal dengan kandungan snail mucin, essence ini juga diperkaya dengan peptide alami yang membantu proses regenerasi kulit. Teksturnya ringan dan cepat meresap, cocok untuk kulit kusam dan bermasalah. Manfaat produk ini mampu memperbaiki tekstur kulit, menjaga kelembapan lebih lama, hingga membantu kulit tampah lebih sehat. Memiliki tekstur yang agak kental tetapi terasa ringan, sehingga cocok digunakan untuk kulit kering, kombinasi, hingga sensitif.

2. Dr. Schatz Essence Blue Copper Peptide

2.jpg
drschatzgroup.com

Essence dengan kandungan peptide yang bisa kamu coba selanjutnya adalah Dr. Schatz Essence Blue Copper Peptide. Produk ini masuk rekomendasi karena menggunakan peptide tembaga (Copper Tripeptide-1) yang memiliki potensi kuat dalam merangsang produksi kolagen dan memperbaiki kondisi kulit secara menyeluruh. Bebas paraben dan SLS, jad aman digunakan kulit sensitif.

3. Medipeel Peptide 9 Aqua Essence Emulsion

3.jpg
dodoskin.com

Produk dari Medi-Peel ini mengombinasikan sembilan jenis peptide dengan tekstur essence-emulsion yang ringan namun melembapkan. Formula ini dirancang untuk membantu memperbaiki elastisitas kulit sekaligus menjaga keseimbangan hidrasi. Jika digunakan dengan rutin, produk ini bisa mengencangkan dan menghaluskan kulit, memberikan hidrasi tanpa rasa berat, sampai memperbaiki skincare. Bagus untuk kulit normal sampai kulit yang membutuhkan hidrasi ekstra.

4. Jumiso Snail Mucin 95 + Peptide Facial Essence

4.jpg
mylittlekorea.com

Snail Mucin 95 + Peptide Facial Essence diformulasikan secara khusus untuk kulit berjerawat dan iritasi akibat paparan sinar UV. Essence ini mengandung snail mucin yang mampu untuk menghaluskan tekstur kulit dan melembapkan kulit. Terkandung juga lima jenis peptide untuk membantu mencegah penuaan dini. Bahan aktif ini bekerjasama untuk kulit terasa lebih sehat.

5. Wardah 2% Argireline Peptide MatrixylTM 3000 Firm & Lift Essence Toner

5.jpg
enviostore.com

Wardah 2% Argireline Peptide Matrixyl 3000 Firm & Lift Essence Toner menjadi salah satu essence terbaru dari Wardah yang wajib kamu coba. Dengan tekstur inovatif water-based toner yang cepat meresap dan oil essence yang terdispersi dalam micro-droplets yang terasa lembut di kulit, memberikan pengalaman sensori yang baru. Diformulasikan dengan Peptide Solution dan micro-droplets yang mengandung Bakuchiol, Vegan Squalane dan Ceramide yang menyatu sempurna dengan kulit, jauh meresap ke dalam lapisan epidermis.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Michael Richards
EditorMichael Richards
Follow Us

Latest in Beauty

See More

12 Cara agar Flek Hitam di Wajah Cepat Mengelupas, Efektif!

08 Jan 2026, 20:05 WIBBeauty