Baca artikel Popbela lainnya di IDN App
For
You

Tips Mengaplikasikan Foundation untuk Kulit Berminyak

makeup
Freepik.com
Intinya sih...
  • Awali dengan penggunaan primer untuk hasil riasan yang flawless dan menawan.
  • Menghindari pemakaian berlapis agar foundation tidak terlalu tebal dan membuat wajah terlihat cakey.
  • Mengunci foundation dengan mattifying powder untuk mengontrol minyak berlebih dan tahan lebih lama.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Mengaplikasikan foundation menjadi langkah yang rasanya sulit dilewatkan oleh hampir setiap perempuan yang ingin mendapatkan tampilan riasan yang effortless namun tetap memukau. Meski begitu, proses pengaplikasian alas bedak membutuhkan ketelitian ekstra, terutama jika kamu memiliki jenis kulit berminyak.

Berbeda dengan kulit pada umumnya, menggunakan foundation pada kulit berminyak tidak hanya soal memilih produk dengan hasil akhir matte dan formulasi non-komedogenik. Kamu juga perlu memperhatikan cara pemakaiannya, seperti menghindari pengaplikasian berlapis, menguncinya dengan mattifying powder, hingga selalu menyiapkan kertas minyak untuk mengontrol kilap berlebih.

Berikut beberapa tips mengaplikasikan foundation untuk kulit berminyak yang bisa kamu terapkan.

1. Awali dengan penggunaan primer

botox
Freepik.com

Primer merupakan salah satu kunci utama untuk mendapatkan riasan yang tampak flawless dan menawan. Tanpa penggunaan primer, hasil riasan wajah bisa terlihat kurang halus. Bahkan, dalam beberapa kasus, riasan menjadi sulit menempel pada kulit sehingga tampak tidak menyatu dengan sempurna dan membuat hasil akhirnya terlihat berantakan.

Ini juga tetap berlaku apabila kamu memiliki kulit berminyak. Agar hasil riasan tampak lebih optimal, kamu bisa mengaplikasikan primer yang diperuntukkan bagi kulit berminyak.

2. Menghindari pemakaian berlapis

blush
Freepik.com

Mengaplikasikan foundation terlalu tebal bukan langkah yang ideal untuk mendapatkan tampilan yang memukau apalagi ketika kamu memiliki kulit berminyak. Sebab, cara ini malah bisa membuat kulit semakin berminyak, semakin tebal foundation, semakin mudah bercampur dengan minyak alami kulit. Hasilnya, wajah cepat terlihat cakey.

Di samping itu, penggunaan foundation berlapis cenderung tidak menempel sempurna, sehingga riasan lebih cepat luntur dan terlihat berat. Parahnya lagi, lapisan tebal dapat membuat pori-pori lebih mudah tersumbat, yang berujung pada komedo atau jerawat.

3. Mengunci foundation dengan mattifying powder

powder sunscreen
Freepik.com

Setelah pemakaian foundation selesai, kamu bisa melanjutkan ke langkah terakhir dengan mengunci riasan menggunakan mattifying powder. Jenis bedak ini tidak hanya berfungsi untuk mengunci foundation, tetapi juga membantu meminimalisir tampilan minyak berlebih pada wajah.

Apabila kamu sudah menggunakan foundation dengan hasil akhir matte, cukup aplikasikan mattifying powder secukupnya saja. Kamu bisa membubuhkannya menggunakan puff atau powder brush secara merata di seluruh wajah.

4. Tepuk kertas minyak untuk mengontrol kilap berlebih

blotting paper
Freepik.com

Langkah lain yang tak kalah penting adalah sedia kertas minyak untuk mengontrol kilap berlebih pada wajah. Penggunaannya pun cukup mudah, yakni dengan menepuk-nepukkan kertas minyak secara lembut pada area wajah yang rentan berminyak seperti dahi, hidung, dan dagu.

Cara ini efektif menyerap minyak berlebih tanpa merusak riasan yang telah diaplikasikan, sehingga tampilan riasan tetap terlihat segar, natural, dan tahan lebih lama sepanjang hari.

Itulah beberapa tips mengaplikasikan foundation untuk kulit berminyak yang bisa kamu praktikkan saat merias wajah sehari-hari. Selamat mencoba, Bela!

Share
Topics
Editorial Team
Michael Richards
EditorMichael Richards
Follow Us

Latest in Beauty

See More

7 Bronzer Lokal di Bawah Rp100 Ribu yang Bagus dan Pigmented

03 Jan 2026, 13:05 WIBBeauty