Ini Tips Menjaga Lingkungan A la Sociolla

Yuk, saatnya menjaga kesehatan kulit dan juga bumi!

Ini Tips Menjaga Lingkungan A la Sociolla

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Dalam beberapa tahun terakhir, penerapan prinsip kecantikan yang sustainable semakin diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Untuk itulah, Sociolla kembali mengajak jutaan penggunanya untuk terlibat secara aktif dalam inisiatif gerakan Waste Down Beauty Up (WDBU). 

Sejalan dengan gerakan Waste Down Beauty Up sekaligus berkontribusi dalam mendorong penciptaan lingkungan yang lebih baik, Sociolla juga memiliki sejumlah tips sederhana yang bisa kamu terapkan di rumah. Apa aja sih caranya? Yuk, scrolling!

Ini Tips Menjaga Lingkungan A la Sociolla

Waktunya menjadi smart shopper

Dengan lebih banyak waktu di rumah, kamu akan banyak memanfaatkan layanan online untuk memenuhi kebutuhan harian, termasuk produk kecantikan. Sociolla menyarankan untuk mencoba menggunakan lebih banyak waktu untuk eksplorasi review atau ulasan produk sebelum memutuskan pembelian. Biar produk yang kamu beli, sudah sesuai dengan kondisi kulitmu. 

Stop FOMO, beli produk sesuai kebutuhan

Momen spesial seperti valentine bukan alasan untuk mendorong perilaku mindless consumerism. Budayakan untuk menjadi smart shopper yang membeli produk sesuai kebutuhan. Kamu bisa memberikan kado spesial bagi orang tersayang di momen Valentine ini, e-gift card dari Sociolla agar produk yang dibeli sesuai dengan kebutuhan.

Khusus di hari Valentine pada 14 Februari 2022, Sociolla juga memberikan diskon hingga 50% serta voucher Pink Valentine Monday untuk mendapatkan diskon 10%
dengan potongan harga hingga Rp 50.000 ketika melakukan pembelian sebesar Rp 350.000. Keuntungan lainnya adalah selama periode 14 hingga 16 Februari 2022 Sociolla juga memberikan promo gratis ongkir tanpa syarat baik melalui website maupun aplikasi.

Pisahkan sampah produk kecantikan

Mulai terapkan kebiasaan untuk memisahkan sampah produk kecantikan dari jenis sampah lainnya di rumah. Dengan memiliki kebiasaan memisahkan sampah produk kecantikan, secara langsung kita dapat mengetahui jumlah sampah yang dihasilkan dalam periode tertentu. Dengan demikian, hal ini dapat mendorong kesadaran diri untuk lebih bijak dalam melakukan belanja produk kecantikan ke depan.

Nah, meski terlihat mudah, namun ini tetap membutuhkan komitmen agar tiga langkah mudah ini menjadi hal rutin dan kebiasaan baik bagi pecinta kecantikan. Bagaimanapun, suatu perubahan besar selalu berawal dari hal kecil dan sederhana.

Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai kampanye Sociolla Waste Down Beauty Up, kamu bisa mengunjungi laman website https://www.sociolla.com/promotion/waste-down-beauty-up. Yuk, bersama, langkah sederhana ini akan menciptakan dampak yang besar jika dilakukan oleh lebih banyak pecinta kecantikan! 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here