mise en scène, Rangkaian Perawatan Rambut Sehat Asal Korea

Kini sudah resmi hadir di Indonesia

mise en scène, Rangkaian Perawatan Rambut Sehat Asal Korea

Merawat keindahan rambut nggak cukup dengan gunakan sampo atau kondisioner aja. Kamu membutuhkan perawatan rambut yang lebih intens, dan mampu menutrisi rambut secara optimal. Nah, salah satu brand perawatan rambut dari Korea Selatan, mise en scène, kini sudah resmi hadir di Indonesia, lho. 

Yups, hadir lebih dekat, mise en scène sudah bisa kamu temukan di Guardian. Sebagai retailer yang fokus menyediakan berbagai produk kesehatan dan kecantikan, mise en scène berharap kerjasama dengan Guardian ini dapat mencakup seluruh wilayah dan memenuhi kebutuhan perawatan dan kosmetik rambut masyarakat Indonesia.

mise en scène, Rangkaian Perawatan Rambut Sehat Asal Korea

Tak lengkap bicara soal mise en scène tanpa kehadiran brand ambassador Hello Bubble, BLACKPINK. Dengan digandengnya BLACKPINK sebagai Brand Ambassador Hello Bubble sejak tahun 2018, grup ini telah tumbuh cukup lama bersama mise en scène.

Terinspirasi dari new image of BLACKPINK, Hello Bubble hadir dengan aksen yang lebih chic, minimalis dan dewasa mengikuti perubahan image yang dibawa oleh girlband kebanggaan Korea Selatan tersebut.

Selain pewarna rambut, lini Hello Bubble juga memiliki rangkaian produk perawatan rambut yang di bleach dan diwarnai yaitu Shampoo dan Conditioner Hello Bubble All Star yang dilengkapi dengan komposisi Biotin Booster dan Protein Complex berfungsi untuk menjaga kekuatan rambut dan menghindari dari kerusakan.

Untuk produk hair care, mise en scène tidak lupa membawa lini perawatannya dengan produk serum rambut yang dinobatkan sebagai No.1 Best Hair Essence di Korea Selatan, Perfect Serum.

Hadir dalam kemasan baru yang lebih modern dan minimalis, Perfect Serum diformulasikan sempurna dengan penelitian lebih dari 10 tahun dan memiliki kandungan 7 oils terbaik seperti argan oil, camellia seed oil, juga jojoba seed oil.

Kandungan ini mampu melindungi tiap helai rambut dari paparan panas alat styling atau sinar matahari, anti debu, melembutkan dan merawat ujung rambut yang bercabang. Perfect Serum kini kian sempurna dengan menghadirkan empat varian serum untuk berbagai kebutuhan rambut

Peluncuran mise en scène secara offline bersama Guardian akan diawali dengan hadirnya Pop Up Shop mise en scène di Central Park, Jakarta yang dapat dikunjungi mulai 30 Januari hingga 5 Februari 2023 di Ground Floor, Promenade Area.

Pada mise en scène Pop Up Shop ini, kamu dapat merasakan pengalaman berbelanja produk-produk mise en scène secara langsung. Selain dapat membeli produk, ada juga berbagai promo menarik yang ditawarkan untuk penggemar mise en scène. Yuk, tunggu apalagi langsung kunjungi Pop Up Shop mise en scène dan borong seluruh produknya! 

Baca Juga: 7 Produk Perawatan Rambut yang Mengandung Hyaluronic Acid 

Baca Juga: 6 Tips Perawatan Rambut Sehat ala Cewek Korea

Baca Juga: Konsisten dengan Rambut Pendek, Penampilan Chaewon Selalu Bersinar

  • Share Artikel

TOPIC

    trending

    Trending

    This week's horoscope

    horoscopes

    ... read more

    See more horoscopes here

























    © 2025 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

    Follow Us :

    © 2025 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved