Ini Penyebab Rambut Kering yang Mungkin Belum Kamu Ketahui

Ketahui penyebabnya, cari cara pencegahannya!

Ini Penyebab Rambut Kering yang Mungkin Belum Kamu Ketahui

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Memiliki masalah rambut kering adalah salah satu masalah yang umum terjadi pada pria maupun perempuan. Rambut kering ini disebabkan oleh kulit kepala kehilangan kelembapannya sehingga helai rambut menjadi kering, kusam dan bahkan mudah rontok. Wah ternyata akibat rambut kering ini cukup meresahkan ya, Bela?

Tetapi sebenarnya apa sih penyebab dari rambut kering ini? Kalau kamu ingin tahu lebih banyak, yuk baca artikel ini sampai habis!

1. Menggunakan Sampo yang Salah

Ini Penyebab Rambut Kering yang Mungkin Belum Kamu Ketahui

Pemilihan shampoo bukan sekadar memilih aroma atau brand tetapi juga menyesuaikan kebutuhan rambut. Penyebab rambut kering yang sering terjadi adalah karena salah penggunaan shampoo sehari-hari. Nah, khusus untuk pemilik rambut kering pastikan untuk memilih shampoo yang tidak mengandung sulfat, propylene glycol dan juga pewangi sintetik. Alasannya, ketiga kandungan tersebut dapat memperparah kondisi rambut kering.

2. Mewarnai Rambut

Suka gonta ganti warna rambut sesuai mood? Tidak heran nih kalau rambut kamu jadi kering. Tidak salah sih mewarnai rambut, tetapi terlalu sering melakukannya juga dapat membuat masalah rambut kering makin parah. Nah, khusus kamu yang memang gemar mewarnai rambut, kamu bisa mengakali dengan memilih produk pewarna rambut bebas ammonia atau pewarna rambut yang menggunakan bahan-bahan kebanyakan dari tanaman (plant-based).

3. Berenang

Hati-hati ternyata olahraga yang satu ini juga bisa menyebabkan rambutmu mudah kering lho! Air kolam berenang biasanya mengandung klorin yang berfungsi untuk membunuh bakteri dan menjernihkan air. Zat klorin apabila terkena pada kulit kepala dan rambut ternyata dapat menghilangkan minyak alaminya sehingga rambut bisa berbau, kering dan untuk yang sering mewarnai rambut lebih mudah luntur.

Untuk mengatasinya, ada dua tips yang bisa kamu coba lakukan. Pertama, kamu dapat membasahi rambut terlebih dahulu dengan air sebelum masuk ke kolam berenang karena air dapat meminimalisir zat klorin yang diserap oleh kulit kepala dan rambut. Kedua, setelah selesai berenang langsung membilas rambut dengan menggunakan shampoo sehingga zat klorin yang masuk tidak terlalu banyak. Jangan lupa juga untuk menggunakan kondisioner ya!

4. Faktor Lingkungan

Rambut yang terpapar sinar matahari berlebihan, panas yang ekstrem dan kelembapan dengan tingkat rendah akan menyebabkan kerusakan rambut salah satunya rambut menjadi kering. Oleh karena itu, apabila kamu perlu keluar rumah dan harus menghadapi kondisi di atas pastikan kamu menggunakan pelindung kepala seperti topi.

5. Terlalu Sering Keramas

Sudah menggunakan shampoo yang sesuai kebutuhan jenis rambut tetapi tetap merasa rambut kering? Menurut Healthline, terlalu sering keramas dapat menyebabkan kulit kepala kehilangan minyak alami sehingga menyebabkan kulit kepala dan helai rambut menjadi kering.

Intensitas keramas yang disarankan ternyata adalah maksimal 2-3 kali dalam satu minggu. Apabila kamu memiliki rambut yang sangat kering, kamu bisa meminimalkan intensitas keramas menjadi 2 kali dalam satu minggu.

6. Penggunaan Alat Styling yang Berlebihan

Selalu menggunakan hair dryer atau catokan setiap hari? Ini bisa jadi penyebab rambut kering yang kamu alami. Kedua alat styling rambut tersebut menggunakan suhu panas yang tinggi sehingga dapat menyebabkan kulit kepala dan helai rambut kehilangan kelembapan serta menghilangkan kilau alaminya. Untuk mengatasinya, pastikan selalu gunakan heat protector sebelum menata rambut. Jangan lupa untuk selalu menggunakan vitamin rambut juga ya, Bela!

7. Kurang Nutrisi

Kondisi rambut kering juga bisa menjadi penanda tubuh kamu kekurangan nutrisi. Ternyata kurangnya asupan nutrisi dalam tubuh dapat menjadi penyebab kerusakan pada struktur rambut dan juga kulit. Menurut ahli gizi terkemuka, mengonsumsi makanan tinggi asam lemak seperti alpukat, zaitun dan ikan salmon dapat meningkatkan kesehatan pada kulit kepala.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here