Terakhir, ada kebaya encim yang nampak manis berwarna merah dipadukan dengan batik berwarna senada. Agar tidak terkesan monoton, kamu bisa memilih motif dan warna batik yang cenderung ramai dan cerah.
Riasan simpel dengan polesan lipstik merah juga bisa kamu gunakan untuk makeup-nya. Sebagai sentuhan akhir, pakailah anting simpel berbentuk mutiara atau lingkaran dan heels yang nyaman.
Itulah dia tujuh inspirasi OOTD Aurelie Moeremans yang bisa kamu jadikan referensi. Di antara ketujuh pilihan yang simpel dan nyaman, mana yang jadi favorit kamu?
OOTD Aurelie Moeremans lebih dominan style apa? | Sporty-casual, tapi tetap ada opsi feminin untuk acara spesial. |
Kalau mau look nyaman buat bumil, pilih yang mana? | Crop tee hitam + sweat pants + fur jacket. |
Outfit apa yang cocok untuk acara formal/special occasion? | Dress hijau emerald, maxi dress merah, atau kebaya encim merah dengan batik. |