Transformasi Gaya Karpet Merah Addison Rae yang Semakin Eksentrik

Kini lebih berani tampil "terbuka"

Transformasi Gaya Karpet Merah Addison Rae yang Semakin Eksentrik

Addison Rae merupakan salah satu artis yang memulai karier berkat viral di aplikasi TikTok sejak tahun 2019. Perlahan-lahan, sang bintang menapaki dunia seni peran dengan membintangi film adaptasi era 90-an berjudul “He’s All That” (2021). 

Sukses sebagai aktris, sekarang Addison Rae aktif berkarier di atas panggung dengan melahirkan deretan lagu hits dan siap comeback lewat single terbaru bertajuk “High Fashion”. Resmi dirilis pada 14 Februari bertepatan pada Hari Valentine mendatang, lihat transformasi gaya karpet merah Addison Rae dari awal berkarier sampai berani bereksperimen dengan look eksentrik berikut ini.

1. Pertama kali berpose di karpet merah, Addison Rae mengenakan mini dress warna nude dengan aksen bordiran putih dan pointed toe senada sewaktu tiba di Streamy Awards 2019.

Transformasi Gaya Karpet Merah Addison Rae yang Semakin Eksentrik

2. Mulai berani berekspresi dengan pakaian, Addison Rae tampil chic dalam balutan gaun hitam Mugler yang memiliki aksen cut-out, dua sisi semi transparan serta sentuhan provokatif lewat siluet thongs di Billboard Music Awards 2020.

3. Satu tahun kemudian, Addison Rae kembali curi perhatian lewat setelan bra top hitam tipis dibalut oversized blazer dan rok midi model low-rise dari koleksi musim gugur Christopher Esber di MTV Movie & TV Awards. Nuansa Y2K semakin terlihat ketika sang bintang menyempurnakan look-nya dengan aksesori perut.

  • Share Artikel

TOPIC

    trending

    Trending

    This week's horoscope

    horoscopes

    ... read more

    See more horoscopes here

























    © 2025 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved

    Follow Us :

    © 2025 Popbela.com by IDN | All Rights Reserved