Saking relate-nya, banyak pendengar Aziz Hedra yang menagih versi live dari "I Don't Know Anymore" di platform streaming digital. Tak lama, ia pun menyanggupinya.
"I Don't Know Anymore" adalah soundtrack untuk fase quarter life crisis. Lagu ini berkisah seseorang yang merasa serba salah karena tengah butuh pertolongan, tetapi tidak tahu harus meminta bantuan ke mana dan ke siapa. Kelelahan, kebingungan, dan harapan berpadu menjadi satu.
Versi live lagu ini terasa lebih raw secara emosi sehingga membuat nuansanya lebih jujur dan intim. Tak hanya itu, Aziz juga memberikan tambahan lirik di bagian akhir lagu yang kian memperkuat pesan emosional yang ingin dia sampaikan.
"Semua orang pasti pernah ada di fase ini. Lewat lagu ini, aku pengen nemenin orang-orang yang (mungkin) lagi ngerasa stuck, ngerasa salah dan ngerasa sendirian. Padahal sebenarnya mereka engga sendirian,” katanya.
Dari tiga lagu tersebut, adakah yang paling mewakili perasaanmu saat menyambut tahun baru 2026, Bela?