Baca artikel Popbela lainnya di IDN App
For
You

Nggak Cuma Nonton Artis Idola, Ini 7 Aktivitas Seru yang Bisa Dilakukan di HUG K-Pop Concert!

Hug k-pop concert
Area Photo Zone di HUG K-Pop Concert. (Dok. POPBELA.com/Evelyn Anggraini)
Intinya sih...
  • HUG K-Pop Concert resmi digelar dengan jajaran bintang seperti Minho 'SHINee', HIGHLIGHT, Tiara Andini, dan Lullaboy.
  • Pengunjung dapat menikmati berbagai aktivitas di zona pameran, termasuk Stamp Tour Event, sesi racik minuman dan makeup, area Photo Zone, Food Zone, Content Zone, Beauty & Living Zone, dan Zona Korea.
  • Aktivitas-aktivitas tersebut membuat waktu menunggu konser terasa singkat dan menyenangkan bagi pengunjung yang datang lebih awal.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Akhirnya, HUG K-Pop Concert resmi digelar! Bertajuk K-Life & K-Live Indonesia: HUG K-Pop Concert, acara ini berlangsung pada Sabtu, 17 Januari 2026, di Nusantara International Convention Exhibition (NICE) PIK 2.

Diselenggarakan oleh KOCCA Indonesia melalui KOREA 360 bersama EKRAF sebagai bagian dari rangkaian KOREA 360 Brand Show 2025, konser ini menghadirkan jajaran bintang seperti Minho 'SHINee', HIGHLIGHT, serta musisi Indonesia Tiara Andini dan Lullaboy. Acara ini berlangsung mulai pukul 18.30 hingga 22.00 WIB.

Nah, sambil menunggu waktu konser, Popbela pun berkesempatan berkeliling area acara untuk mengisi waktu luang. Beragam aktivitas sudah bisa dinikmati sejak sore hari dan tersebar di beberapa zona pameran yang berada di sekitar hall konser.

Yuk, intip keseruan aktivitas yang bisa dilakukan di HUG K-Pop Concert!

1. Salah satu aktivitas favorit pengunjung adalah Stamp Tour Event, dengan berkeliling zona pameran, mengikuti aktivitas di tiap booth, lalu mengumpulkan stempel untuk kesempatan ikut undian hadiah.

Hug k-pop concert
Panduan HUG K-Pop Concert yang menampilkan misi Stamp Tour Event. (Dok. POPBELA.com/Evelyn Anggraini)

2. Selain itu, ada pula aktivitas spesial di area Lounge seperti sesi racik minuman serta makeup yang digelar di waktu tertentu dan berhasil menarik perhatian pengunjung.

Hug k-pop concert
Mixology show, sesi racik minuman yang mengundang perhatian pengunjung HUG K-Pop Concert. (Dok. POPBELA.com/Evelyn Anggraini)

3. Area Photo Zone juga tak pernah sepi. Banyak pengunjung memanfaatkan area ini untuk berfoto ataupun mengabadikan momen bersama teman sebelum masuk ke area konser.

Hug k-pop concert
Momen pengunjung berfoto di area Photo Zone HUG K-Pop Concert. (Dok. POPBELA.com/Evelyn Anggraini)

4. Food Zone menjadi area yang pas untuk mencicipi camilan dan minuman Korea. Beragam produk ringan bisa dicoba sambil rehat sejenak sebelum kembali berkeliling atau bersiap menonton konser.

Hug k-pop concert
Pengunjung mencoba camilan ringan dan minuman Korea di area Food Zone HUG K-Pop Concert. (Dok. POPBELA.com/Evelyn Anggraini)

5. Di Content Zone, pengunjung bisa melihat berbagai konten kreatif dari industri Korea, mulai dari animasi, karakter visual, hingga konten digital yang ditampilkan secara interaktif.

Hug k-pop concert
Area Content Zone di HUG K-Pop Concert. (Dok. POPBELA.com/Evelyn Anggraini)

6. Tak ketinggalan, Beauty & Living Zone menghadirkan deretan brand kecantikan dan lifestyle yang memamerkan produk skincare, kosmetik, hingga perawatan diri.

Hug k-pop concert
Area Beauty & Living Zone di HUG K-Pop Concert. (Dok. POPBELA.com/Evelyn Anggraini)

7. Sementara itu, Zona Korea menghadirkan booth budaya dan pariwisata yang memperkenalkan sisi lain Korea lewat materi informatif dan tampilan visual serta aktivitas menarik.

Hug k-pop concert
Pengunjung menyambangi area Zona Korea di HUG K-Pop Concert. (Dok. POPBELA.com/Evelyn Anggraini)

Dengan rangkaian aktivitas tersebut, waktu menunggu konser pun terasa singkat. Kamu termasuk yang datang lebih awal dan ikut berkeliling area HUG K-Pop Concert 2026 juga?

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Niken Ari Prayitno
EditorNiken Ari Prayitno
Follow Us

Latest in Career

See More

Nggak Cuma Nonton Artis Idola, Ini 7 Aktivitas Seru yang Bisa Dilakukan di HUG K-Pop Concert!

19 Jan 2026, 20:15 WIBCareer