Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel Popbela lainnya di IDN App
unblurimageai_Sadie-Sink-Stranger-Things-elle-a-trouve-la-robe-longue-parfaite-pour-l-ete.png
Elle.com

Intinya sih...

  • Sadie Sink tumbuh dalam keluarga sederhana dengan latar pendidikan dan seni yang kuat.

  • Beberapa saudara Sadie juga terjun ke dunia hiburan dan musik.

  • Dukungan keluarga menjadi kunci penting perjalanan karier Sadie di Hollywood.

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Kesuksesan Sadie Sink di dunia hiburan Hollywood tentu bukan datang begitu saja. Aktris kelahiran Texas ini dikenal luas berkat perannya sebagai Max Mayfield di serial Stranger Things, hingga akhirnya kembali mencuri perhatian setelah dikonfirmasi terlibat dalam film Spider-Man 4.

Di balik pencapaian tersebut, ada peran besar keluarga yang turut membentuk karakter dan bakat Sadie sejak kecil. Ternyata, lingkungan keluarga yang suportif serta penuh sentuhan seni membuat Sadie tumbuh menjadi pribadi kreatif dan percaya diri.

Berikut Popbela telah merangkum fakta keluarga Sadie Sink. Yuk, simak selengkapnya di bawah ini!

1. Keturunan campuran yang besar di Amerika

Instagram.com/sadiesink_

Sadie Sink lahir dari pasangan Casey Adam Sink dan Lori Elizabeth yang memiliki latar belakang keturunan Inggris, Jerman, dan Irlandia pada 16 April 2002. Meski berasal dari darah campuran Eropa, Sadie dan keluarganya tumbuh besar sebagai warga negara Amerika Serikat.

Ia menghabiskan masa kecilnya di Brenham, sebuah kota kecil di Texas yang dikenal dengan suasana hangat dan kehidupan komunitas yang erat. Lingkungan ini pun turut membentuk kepribadian Sadie menjadi sosok rendah hati, membumi, dan jauh dari kesan glamor.

2. Anak keempat dari lima bersaudara

Pinterest.com

Sadie merupakan anak keempat dari lima bersaudara dalam keluarga Sink. Ia memiliki tiga kakak laki-laki bernama Caleb, Spencer, dan Mitchell, serta seorang adik perempuan bernama Jacey.

Kedekatan antaranggota keluarga ini sudah terjalin sejak kecil. Mereka dikenal sering menghabiskan waktu bersama, mulai dari menonton pertunjukan Broadway hingga mengeksplorasi minat kreatif masing-masing. Posisi Sadie sebagai anak keempat membuatnya tumbuh dengan karakter adaptif dan terbiasa bekerja sama dengan saudara yang berusia lebih tua maupun muda.

3. Profesi kedua orang tua yang jauh dari dunia hiburan

People.com

Ibunda Sadie, Lori Elizabeth, diketahui merupakan mantan guru matematika. Sementara sang ayah, Casey Sink, telah berprofesi sebagai pelatih sepak bola dan rugby dalam waktu yang cukup lama.

Meski bukan berasal dari latar belakang artis, kedua orang tuanya justru menanamkan nilai disiplin, kerja keras, dan pendidikan sejak dini. Hal inilah yang menjadi fondasi kuat bagi Sadie serta saudara-saudara kandungnya dalam menjalani dunia hiburan yang kompetitif.

4. Ada saudaranya yang terjun ke dunia hiburan

Pinterest.com

Tak hanya Sadie, beberapa anggota saudaranya juga menunjukkan ketertarikan di dunia seni dan hiburan. Mitchell dikenal memiliki minat besar pada musik dan pertunjukan, bahkan sempat tampil bersama Sadie dalam beberapa proyek, termasuk video musik.

Sementara adik perempuannya, Jacey, juga pernah muncul dalam sejumlah proyek akting. Ia diketahui memerankan versi lebih muda dari setiap karakter yang dimainkan Sadie, contohnya dalam serial Stranger Things dan film The Whale.

5. Dua kakak tertuanya fokus pada pendidikan dan musik

Pinterest.com

Dua kakak tertua Sadie, Caleb dan Spencer, memilih jalur karier yang lebih konvensional dengan fokus pada dunia akademik dan profesional. Keduanya menempuh pendidikan di Universitas Seton Hall dengan jurusan keuangan.

Diketahui, Caleb lulus pada 2018 dan kini menjabat sebagai koordinator senior kemitraan di New York Giants. Sementara Spencer lulus pada 2019, lalu melanjutkan pendidikan hukum hingga meraih gelar sarjana hukum pada 2022 dan kini berkarier sebagai pengacara di New Jersey.

Menariknya, meski fokus di bidang profesional, Caleb dan Spencer tetap menyalurkan sisi kreatif mereka. Keduanya membentuk sebuah band bernama Sink or Swim di New York pada 2024, dengan peran sebagai vokalis.

6. Ibunya mendaftarkan Sadie ke sekolah seni

Elle.com

Dalam wawancara Inside The Moms Club, Lori Elizabeth pernah menceritakan bahwa Sadie kecil gemar melakukan sandiwara dan memeragakan adegan dari High School Musical di rumah.

Melihat bakat tersebut, Lori mendorong Sadie untuk mengikuti audisi teater komunitas setempat. Pengalaman positif itu membuatnya mendaftarkan Sadie ke sekolah akting di Houston. Dari sanalah, Sadie mendapat kesempatan mengikuti audisi Broadway untuk musikal Annie yang kemudian menjadi titik awal karier profesionalnya.

Keputusan ini bahkan mendorong keluarga Sink untuk pindah ke New York demi mendukung perjalanan karier Sadie di dunia seni peran.

7. Keluarga yang mendukung setiap karier anaknya

People.com

Salah satu kekuatan utama keluarga Sink adalah dukungan penuh terhadap pilihan hidup dan karier masing-masing anak. Baik yang memilih dunia hiburan maupun jalur profesional, semuanya mendapat ruang untuk berkembang sesuai minatnya.

Dukungan emosional, kebersamaan, dan komunikasi terbuka menjadi kunci keharmonisan keluarga ini. Tak heran jika Sadie Sink tumbuh menjadi sosok aktris muda yang matang, fokus, dan tetap rendah hati di tengah sorotan industri hiburan global.

Itulah tujuh fakta keluarga Sadie Sink. Tak hanya berbakat, Sadie ternyata juga tumbuh dalam lingkungan yang membuatnya bebas berkembang, ya!

Editorial Team