Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Nggak Pakai Obat, Ini 7 Tips Berhubungan Seks Tahan Lama

Supaya kalian bisa terus mesra!

Andhina Effendi

Kamu dan pasangan kadang merasakan tekanan untuk bisa berhubungan seks tahan lama. Biasanya, nih, laki-laki akan merasa rendah diri jika nggak mampu tahan lama di atas ranjang. Nggak perlu langsung lari ke obat-obatan, karena sebenarnya ada beberapa tips yang bisa kamu dan pasangan lakukan untuk berhubungan seks tahan lama.

1. Miliki berat badan ideal

Pexels.com/Andrea Piacquadio

Sejumlah penelitian mengungkapkan, bahwa obesitas atau kelebihan berat badan bisa mempengaruhi performa seks kamu. Obesitas berkaitan dengan sejumlah penyakit, di antaranya tekanan darah tinggi, diabetes, dan disertai juga dengan gangguan ereksi. Namun di sisi lain, laki-laki yang terlalu kurus juga bisa mengalami penurunan kualitas sperma. Itulah mengapa menjaga berat tubuh ideal atau memiliki body mass index (BMI) ideal adalah cara terbaik jika kamu ingin bisa tahan lama berhubungan seks.

2. Habiskan lebih banyak waktu dengan foreplay

Freepik.com/jcomp

Berhubungan seks bukan cuma soal penetrasi, lho, tapi bagaimana kalian bisa saling memuaskan pasangan. Hal itu bisa kalian lakukan dengan perpanjang waktu foreplay. Ya, mungkin dengan foreplay yang lebih panjang, waktu penetrasi akan lebih singkat, tapi waktu foreplay yang panjang akan memperpanjang sesi bercinta kamu. Bonusnya, kamu dan pasangan bisa terpuaskan.

3. Latih otot dengan senam kegel, yoga, atau pilates

Shutterstock/miya227

Bukan hanya untuk perempuan, tapi para laki-laki juga bisa mencoba beberapa jenis olahraga tersebut yang dipercaya bisa memperpanjang waktu bercinta. Gerakan dalam senam kegel, yoga, dan pilates bisa menguatkan otot-otot di panggul, yang bisa memperlambat orgasme dan tentunya bikin hubungan seks jadi tahan lama.

4. Saat akan orgasme, tahan dulu

freepik.com

Kamu juga bisa mencoba trik yang satu ini, yang dinamakan edging. Jadi begitu kamu atau pasangan hampir mencapai orgasme, coba berhenti dulu dan diam selama satu menit, sebelum akhirnya lanjut berhubungan seks. Dengan cara ini, badan kamu akan secara otomatis menahan orgasme dan pada akhirnya kamu bisa menikmati hubungan seks yang lebih lama dari biasanya.

5. Konsumsi makanan yang mengandung zinc

Popbela.com/Andhina Effendi

Kekurangan zinc ternyata bisa menurunkan tingkat testosteron dan dapat memengaruhi gairah seksual laki-laki. Jadi, coba konsumsi beberapa jenis makanan yang kaya akan kandungan zinc, seperti daging, tiram, kacang-kacangan, atau sereal.

6. Hindari stres

Pexels.com / Andrea Piacquadio

Stres memang sumber dari segala macam penyakit. Stres juga bisa mengganggu kemampuan seksual laki-laki maupun perempuan. Karena itu, cobalah untuk mengelola stres dengan baik. Caranya, kamu bisa berolahraga rutin, melakukan meditasi, istirahat yang cukup, serta hindari rokok dan minum minuman beralkohol.

7. Gunakan alat bantu seks

Unsplash.com/Scott Sanker

Ini bukan curang, kok, tapi jika memang diperlukan, kamu bisa menggunakan alat bantu seks untuk laki-laki, yaitu penis ring. Cincin penis ini adalah alat yang bisa membantu laki-laki lebih tahan lama saat berhubungan seks. Cincin penis bekerja dengan cara menahan aliran darah menuju ujung penis, yang secara tak langsung bisa membantu ereksi lebih lama.

Itulah beberapa tips supaya bisa tahan lama saat berhubungan seks tanpa obat yang bisa kamu dan pasangan lakukan . Nggak perlu pakai obat kuat, kok!

IDN Media Channels

Latest from Sex