Golden Globe Awards 2026 yang resmi digelar pada Minggu (11-1-2026) malam di Beverly Hilton, Los Angeles, menjadi pembuka musim penghargaan Hollywood tahun ini. Ajang prestisius tersebut kembali mempertemukan para bintang film dan televisi dunia, lengkap dengan momen kemenangan, pidato emosional, hingga penampilan glamor di red carpet yang selalu dinantikan.
Tak hanya soal piala penghargaan dan busana terbaik, Golden Globes 2026 juga mencuri perhatian lewat kehadiran pasangan artis Hollywood yang tampil serasi dan penuh chemistry. Mulai dari George dan Amal Clooney, Selena Gomez dan Benny Blanco, hingga Priyanka Chopra dan Nick Jonas, deretan couple ini membuktikan bahwa malam penghargaan terasa semakin spesial saat dirayakan bersama orang tersayang.
Yuk intip, ini dia deretan pasangan artis yang kehadirannya sukses mencuri perhatian di Golden Globes 2026!
