Nicola dikenal dengan peran-perannya di beberapa film populer. Namun, ternyata orang tuanya sempat menentangnya menjadi seorang aktris. Ayahnya justru ingin dia menjadi pemain hoki karena dianggap keren. Dalam sebuah wawancara dengan Coveteur pada September 2019, Nicola berbagi bahwa ia harus meyakinkan orang tuanya untuk mengizinkannya berakting di usia muda yakni 11 tahun.
“Aku tumbuh besar bermain hoki es, dan ayahku sangat ingin aku fokus bermain hoki es, dia pikir itu sangat keren. Aku bermain sebagai center-right dan right-wing,” katanya.
“Kemudian, ketika aku berusia 11 tahun, aku bertanya kepada ibuku apakah aku bisa mencoba berakting—itu dimulai karena aku menyukai kelas dramaku. Orang tuaku sangat menentangnya [pada awalnya]. Mereka tidak mengerti,” ungkap Nicola.
Saat perjalanan ke manajer agensi, ibunya berkata kalau ia diterima itu bagus, tapi kalau ditolak maka ia tidak boleh mengungkit soal akting sampai usia 18 tahun. Tapi, akhirnya Nicola diterima dan mengikuti audisi pertamanya. Setelah mendapatkan peran dalam film Blackbird, orang tua Nicola akhirnya mulai menerima kalau anaknya memang ingin menjadi seorang aktris. Mereka bahkan hadir di pesta perilisan untuk mendukung Nicola.
“Aku rasa orang tuaku melihat betapa aku sangat menikmatinya, betapa aku menyukainya, dan betapa kerasnya aku bekerja untuk itu, dan hanya itu yang benar-benar mereka pedulikan. Sekarang, mereka sangat mendukung,” kata Nicola dalam wawancara bersama Grazia.