Nama Chef Norman Ismail belakangan ini ramai diperbincangkan publik. Ia resmi menjadi juri baru di MasterChef Indonesia Season 13, menggantikan posisi Chef Rudy Choirudin. Kehadirannya langsung mencuri perhatian, bukan hanya karena pengalamannya yang panjang di dunia kuliner, tetapi juga karismanya yang khas di layar kaca.
Sebelum dikenal sebagai chef ternama, Norman Ismail sempat memiliki mimpi besar menjadi seorang pilot. Namun, keterbatasan ekonomi membuatnya memilih jalur pendidikan perhotelan. Siapa sangka, keputusan itu justru mengantarkannya pada karier gemilang di dunia kuliner dan pertelevisian, lewat program seperti Sendok Garpu, Tau Gak Sih, hingga Masak Masak.
Di balik kesuksesannya, Chef Norman juga dikenal sebagai sosok family man yang hangat. Berikut deretan fakta keluarga Chef Norman Ismail, juri baru MasterChef Indonesia Season 13 yang mencuri perhatian!
