Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Gemas! 10 Potret Undangan Pernikahan Unik a la Artis Indonesia

Dari bahan kaca hingga kayu

Windari Subangkit

Pernikahan merupakan momen besar yang diharapkan hanya satu kali seumur hidup. Untuk itu, berbagai persiapan pernikahan pun dilakukan dengan matang agar hari bahagianya berjalan sempurna. Mulai dari hal besar seperti konsep acara, hingga perintilan kecil misalnya suvenir dan undangan.

Meski terkesan kecil, tapi menentukan detail soal undangan ternyata nggak kalah penting, lho. Misalnya, bagaimana desain, material, serta tema yang akan digunakan pada undangan. Jika kamu bingung menentukannya, coba deh intip beberapa undangan pernikahan artis berikut ini. Bisa dijadikan referensimu nih, Bela!

1. Mengusung konsep fairytale untuk pernikahannya, Sandra Dewi memilih undangan berwarna putih dan tulisan a la surat kerajaan. Tak lupa dekorasi gambar istana dan kunci klasik di dalamnya.

Instagram.com/thebridestory

2. Nikita Willy memadukan konsep tradisional dan modern pada undangannya. Pada salah satu lembarnya terdapat motif kain songket dan gambar gajah Lampung.

Instagram.com/lxemoments

3. Tak hanya indah, undangan pernikahan Abel Cantika juga bermanfaat. Beauty vlogger ini memilih undangan berbentuk cermin lipat, yang memadukan warna putih dan hijau untuk sampulnya.

Instagram.com/tmade___

4. Menikah pada April 2015 lalu, Andien Aisyah dan Ippe memilih undangan bertema alam. Bukan dari kertas, undangan pernikahannya ini diukir berbentuk burung dan sangkarnya.

Cutteristic.com

5. Undangan pernikahan yang tak kalah unik ialah milik Felicya Angelista dan Caesar Hito. Terbuat dari akrilik bening dengan dihiasi karikatur wajah mereka.

Instagram.com/fdphotography90

6. Kevin Liliana juga memilih undangan berbahan akrilik. Tak menggunakan kertas, Miss International 2017 ini mengganti amplopnya dengan pouch berbahan kulit sintetis.

Instagram.com/kevinlln

7. Bunga Jelitha dan Syamsir Alam memilih undangan simpel dengan model lipat seperti ini. Memadukan motif bunga dengan warna terakota, undangan mereka tampak cantik nan elegan.

Instagram.com/bungajelitha66

8. Simpel dan hanya satu lembar, Aghnia Punjabi pilih nuansa hitam-putih untuk undangan pernikahannya. Ternyata karikatur di undangan itu sesuai dengan baju pengantin yang dikenakan Aghia dan sang suami, Reinukky.

Instagram.com/aghniapunjabi

9. Tak kalah elegan, Putri Titian dan Junior Liem memilih undangan dari kayu, di mana tulisannya dicetak di atas lembaran kayu. Ukiran bunga dan dibungkus amplop dengan desain bunga peony membuat undangannya tampak indah.

Instagram.com/putrititian

10. Jika kamu pecinta warna biru, undangan a la Mezty Mez dan Gerald Yohanes ini bisa dicontek! Memadukan warna biru dan putih, undangannya sesuai dengan tema pernikahan mereka yang digelar di pinggir laut.

Instagram.com/vinasinvitation

Gimana, Bela? Sudah tahu mau memilih undangan pernikahan seperti apa?

IDN Media Channels

Latest from Married