Nama Julia Prastini belakangan tengah ramai diperbincangkan di media sosial. Setelah resmi bercerai dari Na Daehoon, selebgram yang akrab disapa Jule itu kini santer dikabarkan dekat dengan aktor, Jefri Nichol. Rumor ini mencuat setelah tersebar foto kebersamaan Jule dan Jefri yang diduga sedang berada di Bali. Ditambah lagi, keduanya juga diketahui sudah saling follow di Instagram.
Sebelumnya, nama Jule sempat dikait-kaitkan menjalin hubungan spesial dengan beberapa laki-laki. Mulai dari aktor, selebgram, hingga petinju, ini dia deretan laki-laki yang pernah dikabarkan dekat dengan Julia Prastini alias Jule!
