Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

10 Cara Mengembalikan Mood Cowok Paling Ampuh, Wajib Tahu!

Atasi dengan cara ini

Nafi' Khoiriyah

Perubahan suasana hati merupakan hal yang biasa dialami oleh setiap orang. Biasanya, hal itu terjadi sesekali saat sendiri maupun saat bersama dengan orang lain. Tak peduli cowok maupun cewek, mood yang buruk (bad mood) bisa dirasakan oleh siapa saja. 

Saat bersama dengan teman atau pasangan, kamu mungkin akan menghadapi mereka yang sedang dalam mood yang buruk. Jika dibiarkan, kamu mungkin juga akan ikut merasakan energi negatif dari mereka.

Oleh karena itu, cara mengembalikan mood cowok ini perlu kamu ketahui jika kamu sedang menghadapi pasangan yang sedang bad mood. Simak baik-baik ya!

1. Ajak dia ke tempat yang dia sukai

pexels.com/Samson Katt

Cara mengembalikan mood cowok yang pertama adalah dengan mengajak dia pergi ke tempat-tempat yang disukainya. Misalnya, ajak dia ke pantai apabila dia memang gemar melihat suasana alam yang asri. 

Saat sampai ke tempat tersebut, kamu bisa menghiburnya dengan obrolan acak yang bisa membuatnya tertawa. Jangan sampai kamu justru merusak suasana karena ikut terbawa dengan mood yang negatif dari cowok tersebut. 

2. Buat dia tertawa dengan cerita lucu

pexels.com/Miriam Alonso

Selanjutnya, kamu bisa melakukan cara-cara yang cukup simpel untuk membuatnya tertawa. Salah satunya adalah melontarkan jokes-jokes receh atau cerita lucu yang membuatnya tidak bisa menahan tawa. 

Cara ini akan bekerja jika kamu bisa membaca suasana hati cowok yang kamu hadapi. Jadi, jangan buru-buru marah akan sikapnya yang berubah karena bisa jadi ia sedang mengalami mood yang buruk. 

3. Luluhkan dia dengan sentuhan

pexels.com/cottonbro

Cara mengembalikan mood cowok yang paling ampuh adalah dengan memberinya sedikit sentuhan. Sentuhan itu bisa berupa memegang tangan, leher, dan semacamnya. 

Sentuhan tersebut secara otomatis akan membuat cowok luluh sehingga mood-nya yang buruk pun akan membaik. Sebab, hormon oksitosin yang bisa membuat orang merasa bahagia akan terangsang dari sentuhan semacam ini. 

4. Berikan dia waktu untuk sendiri

pexels.com/Alex Green

Berbeda dengan kebanyakan cewek yang suka ditemani saat sedang dalam mood yang buruk, cowok justru membutuhkan waktu untuk menyendiri. Waktu menyendiri tersebut bisa memberinya ketenangan dan memberinya waktu untuk memahami perasaannya. 

Jadi, jangan lupa untuk memberikannya waktu untuk menyendiri saat suasana hatinya sedang buruk. Sebagai cewek, kamu pun harus lebih peka dan pengertian dengan perasaannya. 

5. Buatkan makanan yang dia suka

pexels.com/Kampus Production

Hampir setiap orang bisa merasa bahagia saat memakan makanan favoritnya. Hal itu juga bisa kamu terapkan sebagai cara mengembalikan mood cowok. Namun, alih-alih membelikan makanan favorit, kamu bisa lebih menyentuh hatinya dengan membuatkannya makanan sendiri. 

Dengan effort yang kamu berikan, dia tentu akan luluh hatinya dan merasa sangat beruntung memilikimu. Jadi, kebahagiaan itu akan menutupi suasana hati yang buruk. 

6. Beri dia perhatian lebih

pexels.com/Matheus Bertelli

Suasana hati yang buruk bisa disebabkan karena macam-macam alasan. Bisa jadi, ia sedang mengalami masalah yang berat saat bekerja atau saat belajar. Oleh karena itu, dia membutuhkan perhatian lebih dari orang-orang terdekatnya. 

Kalau kamu adalah salah satu orang terdekat cowok tersebut, maka cobalah untuk memberinya perhatian lebih. Dengan perhatian tersebut, dia akan luluh dan menceritakan apa yang mengganjal di hatinya. 

7. Cari tahu penyebabnya

pexels.com/Katerina Holmes

Mencari tahu penyebab permasalahan akan membuatmu memahami perasaannya dan mencari jalan keluarnya. Namun, jangan sampai kamu justru menanyakan masalah kepada cowok tersebut secara langsung. 

Cara mencari tahu penyebabnya bisa kamu ketahui dengan menanyakan teman kerjanya atau teman dekat cowok tersebut. Setelah itu, kamu bisa menentukan cara untuk menghadapinya. 

8. Biarkan dia mengeluarkan emosinya

pexels.com/Kayley Dlugos

Cara mengembalikan mood cowok bisa dengan cara membiarkannya mengeluarkan emosinya terlebih dahulu. Sebab, memendam perasaan bisa menjadi penyebab mood yang buruk. 

Jadi, biarkan dia mengeluarkan emosinya entah itu dengan menangis atau bahkan berteriak. Kamu juga bisa membawanya ke tempat yang sepi untuk membuatnya bisa meluapkan perasaannya dengan lebih leluasa. 

9. Jangan terlalu banyak tanya

pexels.com/Jack Sparrow

Saat seseorang sedang dalam mood yang buruk, jangan sampai kamu hujani dengan pertanyaan yang justru membuatnya semakin kesal. Sebaliknya, kamu bisa memahami permasalahannya dengan mencari cara lain tanpa harus menghujani pertanyaan langsung.

Jika tidak bisa menemukan titik permasalahannya, kamu cukup menemaninya saja dan mendengarkan keluh kesahnya. Kalau perlu, hibur dengan lelucon yang bisa membuatnya tertawa. 

10. Bersabar menghadapi sikapnya

unsplash.com/Charlie Foster

Cara mengembalikan mood cowok yang terakhir adalah dengan bersabar menghadapi sikapnya. Dalam keadaan tersebut, sikapnya mungkin akan sedikit menyebalkan. Kamu pun akan merasakan bingung untuk menghadapinya. 

Namun, supaya tidak semakin memperburuk suasana, kamu perlu sedikit bersabar menghadapi sikapnya. Kalau perlu, hibur dia dengan hal-hal yang menyenangkan seperti datang ke tempat-tempat yang disukainya atau membuat makanan favoritnya. 

Itulah 10 cara mengembalikan mood cowok yang bisa kamu lakukan. Semoga cara di atas dapat mengembalikan suasana yang menyenangkan, ya, Bela!

IDN Media Channels

Latest from Dating